Persib Matangkan Persiapan Tanpa 3 Pemain Jelang Laga Kolosal Lawan Bali United

- 13 Januari 2022, 15:54 WIB
Persib Bandung akan Berhadapan dengan Bali United Malam ini, 13 Januari 2022
Persib Bandung akan Berhadapan dengan Bali United Malam ini, 13 Januari 2022 /Liga Indonesia Baru

RINGTIMES BALI – Jelang laga kolosal dengan Bali United, Persib kembali mematangkan persiapan taktik dan formasi pemain guna mempersiapkan diri melawan tim juara Liga tahun lalu.

Pada pertandingan kali ini, Persib harus benar-benar mempersiapkan diri. Hal ini karena 3 pemain inti tidak bisa diterjunkan untuk membela skuad Pangeran Biru.

Laga kolosal yang mempertemukan Persib Bandung Kontra Bali United ini akan menjadi kesempatan bagi Bali United untuk mengurangi selisih poin dari pemuncak kelasemen sementara BRI Liga 1.

Baca Juga: Heboh Foto Terbaru Jisoo dan Jung Hae In di Instagram, Netizen: Ini Marketing atau Dating? 

Seperti dilansir dari laman web resmi Persib Bandung pada Kamis 13 Januari 2022, para pemain Persib sudah mematangkan persiapan kontra skuad Serdadu Tridatu. Pelatih Robert Alberts pun sudah menyiapkan skenario formasi timnya.

Pertandingan yang akan diselenggarakan di stadion I Gusti Ngurah Rai pada pukul 21.30 malam nanti akan menjadi pertandingan kolosal antara group raksana Liga 1 Indonesia.

Pada pertandingan kontra Bali United, skuad Pangeran Biru dipastikan tidak akan tampil akibat akumulasi kartu kuning. Mereka adalah Ardi Idrus, Achmad Jufriyanto, dan Marc Klok.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Meskipun harus kehilangan 3 pemain untuk mendukung skuadnya, pelatih Maung bandung yakni Robert Alberts telah menyiapkan strategi dan formasi pemain yang lebih baik untuk mampu menahan gempuran striker skuad Serdadu Tridatu.

Robert mengatakan kalau dia dan timnya akan berjuang dengan sebaik mungkin untuk bisa berada di puncak kelasemen sementara Bri Liga 1.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x