Skor Babak Pertama Thailand vs Indonesia 0-1, Leg 2 Piala AFF Suzuki 2020

1 Januari 2022, 20:47 WIB
Skor Babak Pertama Thailand vs Indonesia 0-1, Leg 2 Piala AFF Suzuki 2020 /rri.co.id

RINGTIMES BALI – Skor babak pertama berkahir dengan 1-0 untuk Indonesia lawan Thailand pada leg 2 Piala AFF Suzuki 2020.

Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk Timnas Indonesia yang berhasil membobol gawang Thailand pada menit ke tujuh.

Gol untuk Indonesia berhasil dicetak oleh Ricky Kambuaya nomor punggung 15 pada menit ke tujuh babak pertama permainan.

Baca Juga: Download Lagu Cidro 2 Esa Risty feat Wandra MP3 MP4 Plus Lirik, Hanya Sekali Klik

Umpan didapatkan oleh Ricky Kambuaya yang diberikan oleh Witan Sulaeman di daerah pertahanan tim gajah putih.

Sebelumnya bola dibawa oleh Ramai Rumakiek menuju daerah pertahanan Thailand dengan cekalan dari pemain lawan.

Setelah sampai di kiri gawang, Ramai mengoper bola kepada Witan yang berada di belakangnya. Dan Kambuaya berlari mendekati Witan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 2 SD MI Halaman 187-188 Subtema 4 Pembelajaran 4

Akhirnya pasing kembali dilakukan Witan kepada Kambuaya karena pemain lawan sudah mulai melakukan perlawanan kepadanya.

Melihat kesempatan dan celah di depan gawang setelah mendapatkan umpan dari Witan, Kambuaya tanpa basa basi langsung melesatkan tendangannya ke arah gawang.

Meski sempat ditangkis oleh kiper, namun ternyata bola berhasil meleset dari tangkapannya dan menggelinding ke arah gawang.

Baca Juga: Download Lagu Shepherd of Fire dari Avenged Sevenfold MP3 MP4 Kualitas HD Plus Lirik, Hanya Sekali Klik

Bola sempat membentur pojok gawang sebelum akhirnya masuk, beruntuk bola tidak menggelinding ke luar kotak.

Alhasil skor berhasil didapatkan oleh Timnas Indonesia, yang ingin menyusul ketinggalan atas pertandingan leg 1 kemarin.

Pertandingan babak pertama leg 2 Piala AFF Suzuki 2020 berkahir 1-0 untuk Indonesia atas Thailand, dan akan berlanjut ke babak kedua permainan.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Cantik yang Naik Daun di Awal Tahun 2022, Lengkap dengan Harga

Dukungan terus diberikan oleh para penggemar setia Timnas Garuda, hingga tagar trending Twitter #SelamanyaGaruda menghiasi malam pertama tahun 2022 ini.

“Ayoo Indonesia..aku yakinnn pasti bisaa... Masih ada kesempatan.. Aku,kita,kami semua selalu mendoakan ...optimis selalu pastinya #TIMNASDAY #SelamanyaGaruda #AFFCup2020,” tulis akun Twitter @Ulfa61581185.

Pertandingan terus berjalan hingga babak kedua berakhir sebagai penentuan siapa pemenang dari laga Piala AFF Suzuki 2020 ini.***

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler