Kawasaki Akan Luncurkan Teknologi Canggih di ZX-25r Varian SE

7 Juni 2020, 14:28 WIB
SIMAK tampilan dari motor Kawasaki ZX-25r yang sudah dimodifikasi dengan part carbon oleh Kawasaki Motor Indonesia /Youtube.com/@kawasakiindonesia

 

RINGTIMES BALI - Para penggemar otomotif di Indonesia masih menunggu kehadiran motor sport terbaru milik Kawasaki yaitu ZX-25r.

Motor ini benar-benar ditunggu oleh para penggemar otomotif karena mesinnya yang terhitung spesial.

Kawasaki menggunakan kembali konfigurasi mesin 4 silinder 250 cc yang pernah menjadi tren di tahun 1990an.

Baca Juga: Istri dan Anak Pedagang Lontong Posistif Covid-19 Juga, Satu Rt Dikarantina

Kawasaki juga dikabarkan akan memasukan teknologi canggih di dalam varian motor sport miliknya ini.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Great biker, Kawasaki akan menyematkan fitur Traction Control System dan juga Quick Shifter pada motor ZX-25r varian SE.

Traction Control Sytem berupa sensor kecepatan yang ditempatkan di cakram bagian depan motor.

Baca Juga: Tersiar Kabar Mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan Keturunan PKI, Simak Faktanya!!!

Berita ini sebelumnya telah terbit di Pikiran-Rakyat.com dengan judul Kawasaki Bakal Sematkan Dua Teknologi Canggih di ZX-25r, Salah Satunya Quick Shifter

Fungsinya untuk mengendalikan distribusi ban ketika motor habis melalap tikungan sehingga pengendara menjadi lebih aman dari resiko selip.

Sedangkan Quick Shifter merupakan teknologi dimana para pengendara motor bisa mengganti gigi secara halus tanpa harus menekan kopling.

Disematkannya teknologi ini akan mempercepat proses akselerasi karena motor tidak perlu melambat ketika akan ganti gigi.

Baca Juga: Di Tiongkok Seorang Anak Keluarkan Darah Saat Kencing, Ternyata Ini Penyebab nya!!!

Tidak hanya varian SE, Kawasaki ZX-25r juga tersedia dalam versi yang standard.

Berbeda dari SE, versi standard Kawasaki ZX-25r tidak akan dilengkapi oleh dua teknologi baik Quick Shifter ataupun Traction Control System.

Pihak Kawasaki Indonesia masih belum memberikan detail jelas mengenai kapan peluncuran motor ZX-25r dilaksanakan.

Jika tidak ada Covid-19, Motor ini seharusnya sudah diluncurkan di Indonesia pada awal April lalu.

 

 

 

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler