Pria India Usia 76 Tahun yang Punya 38 Istri dan 89 Anak Meninggal Dunia

- 15 Juni 2021, 18:10 WIB
Ilustrasi. Seorang pria asal negara India usia 76 tahun yang dikabarkan memiliki 38 istri serta 89 anak telah meninggal dunia
Ilustrasi. Seorang pria asal negara India usia 76 tahun yang dikabarkan memiliki 38 istri serta 89 anak telah meninggal dunia /PIXABAY/RobVanDerMeijden

RINGTIMES BALI - Seorang pria India yang memiliki 38 istri dan 89 anak, Ziona Chana, meninggal dunia dalam usia 76 tahun.

Ia merupakan pemimpin sekte Kristen yang mengizinkan poligami dan disebut sebagai kepala keluarga terbesar di dunia.

Chana berasal dari negara bagian timur laut India, Mizoram. Ketua Menteri Mizoram Zoramthanga mengumumkan kematian Chana di Twitter Ahad kemarin.

Baca Juga: Dewi Corona Mendadak Muncul, Warga India Minta Usir Pandemi Covid-19

“Dengan berat hati, #Mizoram mengucapkan selamat tinggal kepada Tuan Zion-a yang dipercaya sebagai kepala keluarga terbesar di dunia, dengan 38 istri dan 89 anak,” katanya dikutip dari Al Jazeera, Selasa, 15 Juni 2021.

Sekte poligami yang dipimpin Chana pertama kali didirikan oleh ayahnya, Chana Pawl, pada 1942.

Sekte ini memiliki sekitar 2 ribu anggota, kebanyakan dari mereka tinggal di desa Baktawang, Mizoram.

Zoramthanga mengatakan Mizoram dan Baktawang Tlangnuam menjadi destinasi wisata utama karena keberadaan keluarga Chana.

Baca Juga: Seorang Wanita di India Dinyatakan Meninggal 10 Tahun Lalu, Ternyata Sembunyi di Rumah Pacar

Menurut pejabat, Chana, yang juga memiliki 33 cucu, meninggal pada Ahad sore karena komplikasi diabetes dan tekanan darah tinggi.

“Dia dibawa ke rumah sakit swasta di distrik lain dan sesuai laporan yang diterima, dia meninggal hari ini (Ahad),” kata Kumar Abhishek, wakil komisaris distrik Serchhip, mengatakan kepada Anadolu Agency.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x