Kartu Prakerja Gelombang 17 Ditutup Hari Ini, Login Prakerja.go.id dan Klik ‘Gabung’

- 7 Juni 2021, 18:19 WIB
Program Kartu Prakerja Gelombang 17.
Program Kartu Prakerja Gelombang 17. /[email protected]

RINGTIMES BALI – Pendaftaran kartu prakerja gelombang 17 akan segera ditutup malam ini pada Senin, 7 Juni 2021 tepat pukul 23.59 WIB.

Bagi Anda yang belum melakukan pendaftaran segera login laman resmi www.prakerja.go.id sebelum kehilangan kesempatan kali ini.

Kuota yang disediakan untuk program kartu prakerja gelombang 17 ini yaitu sebanyak 44 ribu peserta.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 Dibuka, Ini Syarat Penerimanya

Seperti yang diketahui, Program Kartu Prakerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan.

Pendaftar kartu prakerja ini tidak hanya khusus pengangguran melainkan diperuntukkan bagi pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan.

Jika Anda telah mendaftar akun di laman prakerja.go.id dan termasuk peserta yang gagal lolos di gelombang sebelumnya, Anda cukup masuk Dashboard Kartu Prakerja dan klik ‘Gabung’.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 17 Telah Dibuka, Simak Cara Daftar yang Benar

Bagi Anda yang baru mendaftar atau pendaftar baru maka harus membuat akun kartu prakerja terlebih dahulu.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x