Mas Gibran Blusukan Tanpa Istri, Ternyata Ini Alasannya

- 6 September 2020, 09:22 WIB
Mas Gibran Blusukan Tanpa Istri, Ternyata Ini Alasannya
Mas Gibran Blusukan Tanpa Istri, Ternyata Ini Alasannya //ANTARA

RINGTIMES BALI - Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Joko Widodo, resmi mendaftar sebagai calon wali kota dalam pilkada Solo 2020. Gibran sudah blusukan untuk meraih simpati warga Solo. Namun, dia tidak didampingi sang istri, Selvi Ananda.

Selvi mengungkap alasannya tak mendampingi suami blusukan karena situsi pandemi dan kewajibannya mengurus anak.

Baca Juga: Wakil Walikota Solo 'Tolak' Rp138 Miliar dari Jokowi untuk Menangkan Gibran-Teguh

Selvi Ananda baru tampil di depan publik saat mendampingi Gibran mendaftar ke kantor KPU Kota Solo, Jumat, 4 September 2020.

Ia tampak anggun mengenakan kebaya warna krem dan jarik warna cokelat. Masker senada dengan warna kebaya membuat tampilan Selvi Ananda tampak serasi.

Situasi dan keadaannya seperti ini jadi tidak bisa mendampingi. Tapi tetep selalu support, doa agar semuanya lancar dan semoga hasilnya yang terbaik,“ kata Selvi di kantor KPU Solo.

Baca Juga: Amien Rais Tolak Keras Ketum PAN jadi Mentor Politik Gibran di Pilkada Solo, Kenapa?

Situasi pandemi membuat Selvi harus mendampingi sang anak di rumah. Terlebih lagi dia baru melahirkan buah hati keduanya pada bulan Maret lalu.

Dia juga mendampingi putra sulungnya, Jan Ethes Srinarendra, untuk belajar daring. Seperti dikutip RINGTIMES BALI dari laman WARTA EKONOMI, Sabtu, 6 September 2020.

"Mas Gibran banyak kegiatan di luar. Jadi harus bagi tugas. Anak-anak semua kegiatannya di rumah, sekolah di rumah. Saya juga mempunyai kewajiban mendampingi anak, “ ujarnya.

Halaman:

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x