Masih Ada Harapan, Tak Lolos di Gelombang 6 Bisa Daftar di Gelombang 7 Kartu Prakerja, Yuk Daftar

- 4 September 2020, 10:06 WIB
Gelombang 7 Pendaftaran Kartu Prakerja dibuka Kamis 3 September 2020.
Gelombang 7 Pendaftaran Kartu Prakerja dibuka Kamis 3 September 2020. /

RINGTIMES BALI - Secara resmi pemerintah mengumumkan pembukaan pendaftaran Gelombang 7 Kartu Prakerja lewat akun instagramnya, @prakerja.go.id, Kamis 3 September 2020 kemarin pukul 12.00 WIB.

Perwakilan Manajemen Program Kartu Pra kerja, Louisa Tuhatu, mengatakan bagi peserta yang tidak lolos pada gelombang 6 bisa ikut lagi pada gelombang 7 ini.

“Seperti gelombang 6, pada gelombang 7 ini pemerintah akan menerima kuota 800 ribu peserta,” katanya.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 6 Tutup Hari Ini, Jangan Khawatir Kalau Belum Lolos

Prioritas peserta kartu prakerja gelombang 7 ini yakni pekerja yang terkena PHK akibat Covid-19 dan terdaftar namanya di Kemenaker dan BPJS Ketenagakerjaan.

Pendaftaran prakerja gelombang 7 terbuka untuk masyarakat umum. Siapa saja boleh ikut mendaftarkan dirinya.

Buat kamu yang belum memiliki akun dan berniat mendaftar bisa langsung mengunjungi situs resminya di www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mendaftar Kartu Prakerja.

Baca Juga: Banyak yang Gagal, Simak Ini Cara yang Benar Daftar Kartu Prakerja
ㅤㅤ
Sementara buat kamu yang akunnya sudah diverifikasi, jangan lupa untuk login dan klik "Gabung" ke Gelombang 7 agar dapat masuk ke tahap seleksi.
ㅤㅤ
Sebelum mendaftar, pastikan kamu:

1. Warga Negara Indonesia
2. Berusia di atas 18 tahun
3. Tidak sedang sekolah/kuliah

Baca Juga: 800 Ribu Kuota Kartu Prakerja Gelombang 4 Dibuka, Warga Bisa Daftar Secara Online
ㅤㅤ
Cara daftar:

Halaman:

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x