Virgin Records, Label Rekaman yang Membesarkan Nama Sex Pistols Hadir Kembali

- 19 Februari 2021, 19:30 WIB
Vigin Records, perusahaan rekaman yang pernah melambungkan Sex Pistols dikabarkan akan hadir kembali.
Vigin Records, perusahaan rekaman yang pernah melambungkan Sex Pistols dikabarkan akan hadir kembali. /Instagram.com/@virginrecords

RINGTIMES BALI – Virgin Records akan segera dibumikan lagi setelah vakum dengan waktu yang cukup lama. Label rekaman ini pernah menjadi salah satu tempat berlabuh Sex Pistols dan Spice Girls.

Label rekaman merupakan salah satu instrumen penting dalam ekosistem industri musik di seluruh dunia. The Beatles dengan ketenarannya bisa dibilang memiliki kenangan dengan label rekaman yaitu Abbey Road.

Beberapa label rekaman di berbagai daerah juga menjadi posisi yang penting dalam distribusi dan perekaman karya musik. Posisi tersebut dibilang penting karena dalam sebuah industri kreatif, seniman membutuhkan jasa dalam perekaman dan distribusi.

Baca Juga: James Arthur Kojongian Adukan 2 Akun Gosip, Buntut Video Rekaman Suara Uang 1 Miliar dan Fortuner

Pemahaman nilai ekonomi dan keahlian di bidang perekaman merupakan bantuan besar bagi seniman musik yang memiliki karya.

Virgin Music Label and Artist Service sekarang akan membumi kembali di bawah naungan Universal Music Group. Harapannya, label rekaman ini bisa menjangkau berbagai musik di seluruh dunia dan bisa membantu kancah ‘indie’ berkembang.

Label rekaman Virgin didirikan pada awal tahun 1972 oleh pengusaha asal Inggris yaitu Richard Branson dan memiliki karakteristik dengan musik-musik beraliran ‘punk’, ‘Reggae’, dan para pemusik gelombang baru.

Baca Juga: Film Tentang Perjalanan Musik Billie Eilish Akan Rilis Bulan Ini

Nama-nama musisi yang pernah menjalin kerjasama dengan mereka bukanlah nama-nama yang biasa. Musisi yang muncul dan pernah menjadi partner mereka yaitu David Bowie, The Rolling Stones, Culture Club, dan Massive Attack.

Dikutip Ringtimesbali.com dari Reuters, Branson sebagai pendiri mengatakan bahwa dia bangga telah mendedikasikan diri kepada musisi-musisi hebat.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x