Me Time dan Cara Menghibur Diri Sendiri dengan Hal-hal Sederhana

- 2 Juni 2022, 06:50 WIB
Pentingnya me time untuk menghibur diri sendiri
Pentingnya me time untuk menghibur diri sendiri /freepik

Seringkali orang yang melakukan me time dianggap kurang dapat bersosialisasi dengan baik, anti sosial, kesepian, dan bahkan introvert.

Baca Juga: Kenali Tanda Emosional dan Stres, Simak Mengatasinya

Apa manfaat me time?

Pentingnya memupuk rasa sayang untuk diri sendiri dapat membangun kepercayaan diri. Mulai menyisihkan waktu untuk diri sendiri dapat diawali dengan membangun kepercayaan kepada diri sendiri.

Kita dapat menanamkan keyakinan kalau diri kita penting, kita adalah prioritas, dan kita berharga.

Saat kita mulai melakukan me time, kita telah bisa memberi diri kita ruang bebas untuk mencoba hal-hal yang belum pernah kita lakukan, seperti menjalankan hobi, atau sesuatu yang dapat membuat diri kita menjadi bahagia.

Dengan melakukan me time, tandanya kita sudah dapat merawat diri sendiri. Oleh karena itu, nantinya kita menjadi lebih dapat mengenal diri sendiri yang juga akan memberi dampak baik untuk orang lain disekitar kita.

Baca Juga: 4 Manfaat Memelihara Kucing, Dapat Sehatkan Jantung hingga Mengurangi Stres

Saat kita menjadi lebih tenang dan bahagia maka secara otomatis produktivitas kita dalam melalukan suatu pekerjaan akan meningkat.

Suasana hati akan menjadi lebih baik, membuat kita menjadi lebih nyaman dalam bersosialisasi, juga membuat kita menjadi lebih sabar dalam menghadapi suatu masalah.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah