Menu Buka Puasa Sehat dan Praktis Ala dr Zaidul Akbar, Nikmat serta Mengenyangkan

- 3 April 2022, 17:05 WIB
Ilustrasi menu buka puasa ala dr Zaidul Akbar yang sehat dan praktis.
Ilustrasi menu buka puasa ala dr Zaidul Akbar yang sehat dan praktis. /Couleur/Pixabay

Pelopor JSR itu juga memberikan contoh bagaimana cara mengecek apakah kita kebanyakan kalori dalam tubuh atau tidak? 

Jawabannya sangat sederhana, dr Zaidul Akbar menjelaskan cukup dengan memegang pinggang bagian belakang kita. Jika dirasakan banyak lipatan, maka tubuh kita sudah dalam kondisi kelebihan energi atau kalori. 

Baca Juga: Resep Buko Pandan, Mudah, Enak dan Praktis, Cocok untuk Takjil Buka Puasa

Jika beberapa lama kemudian kita merasa lapar dan masih ingin makan lagi, maka dianjurkan untuk mengukus atau merebus sayur.

Makanan ini dapat dimakan setelah tarawih dengan mencocolnya ke sambal buatan sendiri yang aman dari gorengan minyak dan gula berlebih. 

Hal ini dapat membantu pencernaan kita semakin sehat. Makanan tersebut sudah sangat banyak dan tidak memerlukan makanan berat lainnya mengingat itu adalah waktu malam dan persiapan tidur sudah dimulai. Sehingga tidak dianjurkan untuk makan makanan yang berat. 

Baca Juga: Resep Menu Diet Sehat Ala dr Zaidul Akbar untuk Buka Puasa dan Sahur, Bisa Turunkan Berat Badan

Makanan-makanan ini dianjurkan oleh dr Zaidul Akbar karena mengandung sedikit kalori dan kaya akan serat dan mineral lainnya.

Jika memang tetap lapar, maka lanjutkan mengkonsumsi sayuran sangat dianjurkan. Jika ada, bisa juga memakan jamur karena kandungan kalorinya rendah dan tinggi serat. 

Sebelum tidur, dr Zaidul Akbar juga menganjurkan untuk meminum minyak zaitun.

Halaman:

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah