2 Cara Supaya Menjadi Orang yang Selalu Beruntung dalam Hidup

5 Januari 2022, 21:25 WIB
Ilustarsi cara agar bisa menjadi orang yang terus beruntung dalam kehidupan. /PEXELS/Karolina Garbowska

RINGTIMESBALI - Menjadi seseorang yang beruntung mungkin menjadi keinginan bagi hampir semua orang.

Beruntung dalam banyak hal seperti bisnis, percintaan, pendidikan, dan pencapaian hidup lainya merupakan tujuan bagi setiap kerja keras yang dibangun oleh seseorang

Dilansir dari kanal Youtube Success Before 30, berikut ini 2 cara menjadi orang yang selalu beruntung dalam hidup.

Baca Juga: Arti Kedutan Sela-sela Jari Tangan Kanan dan Kiri, Pertanda Akan Mendapatkan Kesenangan

1. Keuletan

Menjadi seseorang yang beruntung tidak jauh dari kata ulet.

Pada dasarnya keberuntungan akan datang pada seseorang satu sampai tiga kali. Tapi tidak ada keberuntungan yang terjadi secara beruntun dan terus menerus.

Untuk itu diperluhkan keuletan dalam menjalani suatu usaha, agar beruntung.

Di dalam kata ulet kita akan menemukan hukum sepuluh ribu jam. Hukum ini menjelaskan tentang seseorang yang akan menjadi pakar pada suatu bidang apa bila ia tekun dalam menjalani bidang tersebut selama lebih dari 10.000 jam

Baca Juga: Irfan Jauhari Resmi Gabung Persija, Perkuat Lini Depan bersama Marko Simic

Orang tersebut akan menjalani sebuah proses try and eror sehingga akan membuatnya menjadi pakar pada bidang tersebut.

Mengambil sebuah contoh dari perjalanan hidup pemain basket Michael Jordan, Chandra Putra Negara selaku host acara Success Before 30 mengakatakan bahwa Jordan tidak sepenuhnya beruntung.

Menurutnya, Michael Jordan telah merasakan perjuangan jatuh bangun sehingga ia bangkit menjadi seorang legenda basket.

Baca Juga: Link Download lagu Cheating on You - Charlie Puth MP3 MP4 Kualitas Terbaik Lengkap dengan Lirik.

Chandra Putra mengaku mendapat satu sains atau ilmu pasti mengenai hukum 10.000 jam, dimana apabila seseorang tekun bertahan dalam sebuah bidang maka orang tersebut akan menjadi pakar dan sukses saat peluang datang menghampirinya.

2. Fokus

Bisa jadi penyebab Anda merasa tidak beruntung adalah karena Anda mengalami pecah fokus. Anda memiliki banyak hal yang membuat pikiran Anda berfokus kepada banyak hal.

Sedangkan menurut Chandra Putra Negara orang yang beruntung adalah orang yang fokus pada satu bidang secara terus menerus dan ulet dalam bidang tersebut.

Baca Juga: Wayan Koster Tanggapi Kasus Wisatawan Terpapar Omicron: Kenanya Belum Tentu di Bali, tapi Waktu Berangkat

Hal ini juga berhubungan dengan hukum tabur tuai atau sebab akibat, tanpa sadar Anda akan terus menabur dan membuat sebab, yang pada akhirnya akan menciptakan sebuah akibat yaitu keberuntungan.

Mengakhiri video yang berdurasi 7 menit itu Chandra Putra Negara memberi pesan untuk tidak menungguh keberuntungan melainkan menciptakanya. ***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler