Pemicu Penyakit Ginjal, Cermati 7 Kesalahan yang Sering Kita Lakukan Sehari-hari

- 19 November 2020, 10:11 WIB
Stop merokok demi kesehatan tubuh
Stop merokok demi kesehatan tubuh /Pixabay

RINGTIMES BALI – kebanyakan orang tidak terlalu memikirkan gejala-gejala ringan yang dialami tubuh akibat infeksi, peradangan hingga menjadi batu ginjal. Sebagian dari mereka bahkan cenderung mengabaikannya.

Sebab, kebanyakan penyakit ginjal sama sekali tidak tampak pada awalnya. Namun jika terlalu sering mengalami gejala-gejala penyakit yang sama, justru hal tersebut patut segera dicurigai. 

Memang, gejala tahap awal dari infeksi ginjal ini tidak menampakkan gejalanya. Namun perlu diwaspadai kesalahan-kesalahan yang dilakukan sehari-hari bisa jadi pemicu penyakit pada ginjal. 

Baca Juga: Letak Anatomi, Fungsi, dan Penyakit pada Ginjal

Berikut kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan sehari-hari yang menjadi pemicu timbulnya infeksi ginjal yaitu, 

1. Kebiasaan merokok

Kebiasaan ini dapat menyebabkan kanker ginjal. Salah satu solusinya adalah mengurangi konsumsi rokok secara bertahap hingga dapat menghilangkan kebiasaan buruk tersebut.

Baca Juga: Hati-hati, Ini 7 Kebiasaan Yang Bisa Sebabkan Stroke 

2. Konsumsi gula secara berlebihan

Mengkonsumsi gula yang terlalu banyak dapat menyebabkan gula darah tinggi. Apalagi bagi seorang penderita diabetes yang kadar gulanya dalam darah tidak terkontrol. 

Hal tersebut dapat menyebabkan rusaknya pembuluh darah dalam tubuh. Akibatnya, akan berimbas pada ginjal yang mengalami penurunan fungsi. 

Baca Juga: 5 Neptu Weton Jodoh 'TERBAIK' Versi 9 Macam Perhitungan Perjodohan -Primbon Jawa Syari'ah-

3. Tidur yang kurang cukup

Penelitian di Boston’s Brigham dan Woman’s Hospital, menunjukkan bahwa wanita yang tidur lima jam atau kurang dalam semalam memiliki kemungkinan dua pertiga lebih besar mengalami penurunan fungsi ginjal yang cepat dibandingkan dengan wanita yang tidur tujuh hingga delapan jam semalam. 

Penelitian tersebut juga dikaitkan dengan diabetes dan tekanan darah tinggi akibat kurang tidur. Dua hal tersebut merupakan penyebab utama penyakit ginjal. Dilansir dari laman thehealthy

Baca Juga: 6 Gejala Asam Lambung Naik yang Perlu Diwaspadai

4. Konsumsi soda manis

Kebiasaan mengonsumsi minum-minuman yang manis seperti soda manis akan memiliki kemungkinan 61% lebih tinggi terkena penyakit ginjal kronis. 

5. Kurang mengonsumsi sayuran

Pola makan nabati dengan lebih banyak mengonsumsi buah dan sayuran bermanfaat bagi ginjal untuk menjaga fungsi ginjal dan kesehatan secara keseluruhan. 

National Kidney Foundation menganjurkan pola makan nabati seperti pola makan DASH (Dietary Approaches to Stop Hypertension) yaitu pola makan yang tinggi serat, rendah natrium, rendah lemak jenuh, dan daging olahan, serta makanan yang memberikan banyak sumber kalium, fosfor, magnesium, dan kalsium. 

Baca Juga: Daftar Pengajar Praktik Guru Penggerak, Esok Ditutup Segera Login SIMPKB

6. Terlalu sedikit minum air

Apabila terlalu sedikit mengonsumsi air maka tubuh akan mengalami dehidrasi. Keadaan dehidrasi berpengaruh pada tekanan dan aliran darah yang menurun. 

Setidaknya meminum delapan air per hari cukup bagi kesehatan ginjal. Karena meminum lebih banyak air dapat membantu membuang limbah dari aliran darah dalam bentuk urin.

Baca Juga: Login apb.kemdikbud.go.id, Bantuan Rp1 juta Sudah Cair, Cek Syaratnya di Sini 

7. Terlalu banyak makan garam

Mayoritas pasokan garam dalam makanan berasal dari makanan cepat saji. Penumpukan natrium menyebabkan ginjal kewalahan dalam melakukan tugasnya. 

Sebaiknya mengonsumsi makanan rendah natrium sekitar 35 mg atau kurang per porsi. 

Kesalahan-kesalahan di atas dapat dijadikan pelajaran bagi kita untuk menjaga kesehatan organ ginjal kita.

Baca Juga: Waspadai 5 Gejala Pada Tubuhmu, Bisa Jadi Itu Kanker Esofagus

Kesehatan tubuh tergantung dari si pemilik tubuh dan bisa jadi bukan karena makanan, namun kebiasaan buruk yang sering membiasakan mengonsumsi makanan yang berlebihan dan tidak dianjurkan.***

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x