Dokter Dapat Dukungan dari Nitizen Karena Tidak Pakai Sabun Selama Lima Tahun

- 30 Juli 2020, 16:31 WIB
JAMES Hamblin, seorang dokter, dosen, sekaligus penulis di majalah The Atlantic yang tak pernah memakai sabun saat mandi.*
JAMES Hamblin, seorang dokter, dosen, sekaligus penulis di majalah The Atlantic yang tak pernah memakai sabun saat mandi.* /Instagram/jameshamblin

RINGTIMES BALI - Sabun merupakan bagian penting bagi setiap mau mandi untuk membersihkan badan, apa yang dilakukan oleh seorang dokter asal AS bernama James Hamblin, dia selama lima tahun tidak pakai sabun

Bagi James Hamblindokter sekaligus dosen dan penulis asal Amerika Serikat (AS), sabun telah dicoret dari daftar belanja sejak lima tahun lalu.

Kebiasaannya untuk tidak memakai sabun saat mandi membuat dirinya menjadi buah bibir di AS dan dunia internasional.

Baca Juga: Lima Tahun Tidak Pakai Sabun, Pacar Dokter AS : Bau Dia seperti Manusia

Berita ini sebelumnya telah terbit di pikiranrakyat.com dengan judul Usai Jadi Buah Bibir karena Tak Pernah Pakai Sabun saat Mandi, Dokter AS Dapat Dukungan dari Netizen

Kendati kebanyakan orang berpikir itu 'menjijikan', James sendiri mengaku merasakan banyak keuntungan dengan menghindari sabun ketika mandi.

Eksim di kulitnya perlahan menghilang dan ia pun tidak bau badan seperti yang diduga banyak orang.

Baca Juga: Sifat Posesif Raffi Ahmad Diungkap Yuni Shara, Aman Nggak Kontak Dengan Teman Cowok

Langkah ekstrem James seiring dengan berkembangnya ilmu mikrobioma, yakni soal mikroba di tubuh manusia yang seringkali mati gegara sabun.

Makhluk-makhluk super kecil itu hidup dengan memakan minyak yang keluar dari permukaan kulit dan dinilai menguntungkan bagi manusia.

Inilah yang menjadi alasan James untuk perlahan mengubah kebiasaan mandinya dan tak lagi memakai sabun.

Baca Juga: Sifat Posesif Raffi Ahmad Diungkap Yuni Shara, Aman Nggak Kontak Dengan Teman Cowok

Mungkin netizen yang 'merasa tidak bersih ketika mandi tanpa sabun' akan condong memaki kebiasaan anehnya tersebut.

Namun, James ternyata mendapatkan respon sebaliknya dari sejumlah netizen via surat elektronik (surel).

"Orang-orang telah menulis pada saya tentang kebiasaan mandi mereka selama setahun ini," mulainya di Twitter.

Baca Juga: Astaga Pelaku Pembakar Poster Rizieq, Diancam Hukuman 6 Tahun Penjara

"Ini membuat saya berpikir banyak orang yang ternyata tak pakai sabun, mereka khawatir dianggap aneh atau jorok jika bilang-bilang. Jadi, mereka kirim surel pada saya, kadang dituturkan dengan rinci," lanjut James.

Satu di antaranya mengaku telah 25 tahun tak memakai sabun kala mandi dan mendapati tubuhnya malah lebih nyaman.

Kulitnya yang biasa kering tak lagi seperti itu, bau badannya yang biasa mengganggu pun hilang dengan segera.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Kamis 30 Juli 2020, Pegadaian Masih Rp1.030.000 per Gram

Yang lainnya sudah tidak pakai sabun sejak 1971 dan kulitnya tetap sehat. Ia pun hanya menyampo rambutnya empat kali dalam setahun.

 

Editor: I Ketut Subiksa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x