5 Kapal Selam Hilang Selain KRI Nanggala 402, Lima Berhasil Ditemukan

- 25 April 2021, 16:15 WIB
Inilah lima kapal selam yang pernah hilang selain KRI Nanggala 402, lima kapal lainnya ternyata dapat ditemukan
Inilah lima kapal selam yang pernah hilang selain KRI Nanggala 402, lima kapal lainnya ternyata dapat ditemukan /twitter @alurfcargan/


RINGTIMES BALI -
Kesedihan mendalam dirasakan masyarakat Indonesia beberapa hari terakhir atas tragedi hilangnya kapal selam KRI Nanggala 402 pada Rabu 21 April 2021 di perairan utara Bali.

Setelah berstatus hilang (submiss), TNI secara resmi menyatakan kapal selam KRI Nanggala 402 tenggelam (subsunk) pada Sabtu 24 April 2021 setelah ditemukan sejumlah serpihan diduga dari kapal tersebut.

Bukan hanya KRI Nanggala 402, ada empat kapal selam lainnya yang pernah hilang di dunia, namun ada tiga kapal yang berhasil ditemukan.

Baca Juga: Ikatan Cinta 25 April 2021, Andin Diperkosa, Elsa Takut Ricky Lakukan Hal Buruk

1. USS Grayback

Kapal selam milik Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) USS Grayback tenggelam di Samudra Pasifik selama Perang Dunia II.

Melansir laman resmi Departemen Pertahanan AS yaitu defense.gov. Grayback merupakan satu dari 52 kapal selam AS yang dilaporkan hilang selama konflik besar. 6 kapal selam lain telah ditemukan dalam beberapa dekade.

Saat itu, Grayback menyusuri dasar laut dan diperkirakan tiba di Midway pada 7 Maret 1944. Akan tetapi, kapal itu tidak pernah tiba. Ia terdaftar sebagai dugaan hilang pada 30 Maret 1944.

Baca Juga: Heboh Kapal Selam Australia yang Hilang Selama 103 Tahun Akhirnya Ditemukan

Sampai akhirnya, pada 5 Juni 2019, Komando Sejarah dan Warisan Angkatan Laut memverifikasi penemuan Grayback.

Halaman:

Editor: Putu Diah Anggaraeni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x