Misteri Danau Tengkorak di Punggung Bukit Himalaya India

- 27 Februari 2021, 19:45 WIB
Ilustrasi Roopkund
Ilustrasi Roopkund /instagram.com/natrural_vibes__

Dahulu kala ada seorang raja pernah membuat Nanda Devi marah yang menyebabkan dirinya melepaskan kekeringan di kerajaannya.

Untuk menenangkan sang dewi, raja tersebut pergi dengan membawa rombongan yang melewati Roopkund, di tempat yang sekarang disebut negara bagian Uttarakhand.

Baca Juga: Gunung Merapi Mengeluarkan Lava Sejauh 700 Meter, Masyarakat Diminta Waspada

Namun raja tersebut justru membawa penari dan barang-barang mewah dalam perjalanan, dan itu meningkatkan kemarahan Nanda Devi.

Dia menyulap keadaan dengan menurunkan badai es yang mengerikan, serta membunuh semua orang.

Legenda ini tak jauh dari kebenarannya karena beberapa korban di Roopkund diketahui mengalami patah tulang tengkorak yang terlihat seperti akibat trauma dari benda tumpul seperti menurut penelitian.

Baca Juga: Viral Video Mobil Terseret Lahar Dingin Gunung Semeru, Sungguh Dramatis

Bisa juga dengan teori di mana para korban ini terperangkap hujan es di punggung bukit tepat di atas danau. Sebagian bisa saja meninggal karena paparan dan hipotermia.

Teori kedua, mereka berakhir di dalam dan sekitar danau karena tubuh mereka terjatuh terguling menuruni bukit atau terperangkap dalam longsoran yang sering terjadi di lereng.

Misteri yang Sedang Terjadi

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Live Science


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x