Waspada, 33 Negara Laporkan Kasus Virus Corona Varian Baru

- 3 Januari 2021, 08:30 WIB
Waspada, 33 Negara Telah Laporkan Kasus Virus Corona Varian Baru.
Waspada, 33 Negara Telah Laporkan Kasus Virus Corona Varian Baru. /PIXABAY/Наркологическая Клиника

1. Inggris

Inggris adalah negara pertama yang melaporkan varian baru virus corona pada bulan September.

Awal bulan ini, menteri kesehatan negara itu Matt Hancock mengatakan varian baru itu "di luar kendali," mendorong pemerintah untuk menempatkan jutaan orang di bawah tindakan penguncian yang lebih ketat dan sejumlah negara untuk memblokir perjalanan dari Inggris.

Baca Juga: Begini Cara Kerja Vaksin Covid-19 Menurut Pakar Kesehatan

2. Belanda

Belanda adalah salah satu negara Eropa pertama setelah Inggris yang mengumumkan bahwa mereka menemukan varian virus baru.

Pada 22 Desember, Menteri Kesehatan Belanda Hugo de Jonge mengatakan varian baru ditemukan pada dua kasus di wilayah Amsterdam.

3. Prancis

Prancis mendeteksi kasus pertama varian baru pada Hari Natal. Orang tersebut adalah warga negara Prancis yang kembali dari London, kata pihak berwenang.

Baca Juga: 34 Provinsi Segera Terima Vaksin Covid-19

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Bussines Insider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x