Film Aftermath Tayang di Bioskop Trans TV 8 September 2020, Akting Drama Arnold Schwarzenegger

- 8 September 2020, 04:49 WIB
Film Aftermath Tayang di Bioskop Trans TV 8 September 2020, Akting Drama Arnold Schwarzenegger
Film Aftermath Tayang di Bioskop Trans TV 8 September 2020, Akting Drama Arnold Schwarzenegger /

RINGTIMES BALI - Film Aftermath akan tayang di Bioskop Trans TV 8 September 2020, disini kalian akan menyaksikan akting drama Arnold Schwarzeneger yang berkisah tentang seorang pria yang kehilangan istri dan anaknya akibat sebuah kecelakaan pesawat. Film ini bergenre drama-thriller dan memiliki durasi 92 menit.

Beberapa bintang yang bermain dalam film ini antara lain Arnold Schwarzenegger, Scoot McNairy, Maggie Grace, dan Martin Donovan. Aftermath rilis secara serentak pada tanggal 7 April 2017 oleh Lionsgate Premiere.

Film Aftermath yang disutradarai Elliott Lester ini mendapatkan rating 5,7 dari 10 oleh Imdb, sementara situ Rotten Tomatoes memberikan penilaian 42 persen dan penonton 25 persen.

Baca Juga: Sinopsis Film Self/Less , Tayang Selasa, 8 September 2020 di Bioskop Trans TV

Terinspirasi oleh peristiwa nyata, Aftermath menceritakan kisah bersalah dan dendam setelah kesalahan pengawas lalu lintas udara Jacob Jake Bonanos (Scoot McNairy) menyebabkan kematian seorang istri dan anak perempuan mandor konstruksi Roman (Arnold Schwarzenegger).

Dalam film ini Arnold Schwarzenegger berperan sebagai Roman Melnyk, seorang pekerja konstruksi, yang tengah bersukacita menyambut kedatangan istri dan putrinya dari New York.

Saking spesialnya hari itu, Roman secara khusus diberikan izin oleh bosnya untuk menjemput mereka di bandara.

Baca Juga: Karier Meredup, Kemarin Aaron Carter Susul Tunangan jadi Bintang Film Porno

Namun, takdir berkata lain. Pesawat yang ditumpangi istri dan putrinya yang sedang hamil itu mengalami kecelakaan. Musibah tersebut lantas menewaskan kedua kekasihnya itu.
Kepergian istri dan anaknya meninggalkan duka yang mendalam di benak Roman. Rasa sedih itu lalu menyulut amarahnya untuk menuntut keadilan.

Ada dugaan human error yang menyebabkan kecelakaan tragis tersebut. Tuduhan tertuju pada Jacob Bonanos, pengawas di menara ATC (air traffic control) yang bertugas saat musibah terjadi.

Halaman:

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x