Ustad Abdul Somad akan Menikahi Gadis Pesantren, Perbedaan Usia Jadi Sorotan

- 25 April 2021, 08:42 WIB
Ustad Abdul Somad akan menikahi gadis pesantren, perbedaan usia jadi sorotan.
Ustad Abdul Somad akan menikahi gadis pesantren, perbedaan usia jadi sorotan. /Tangkapan layar Youtube.com/Miftahs Tv

RINGTIMES BALI - Ustad Abdul Somad (UAS) dikabarkan akan segera menikah lagi dengan gadis asal Jombang, perbedaan usia mereka menjadi sorotan.

UAS beberapa tahun telah menjalani hidup sebagai duda, calon istrinya merupakan gadis asal Jombang, yang merupakan lulusan pesantren di Jawa Timur.

Menurut data yang beredar, gadis itu bernama Fatimah Az Zahra Salim Barabud, yang masih berusia 19 tahun, telah merebut hati seorang UAS.

Baca Juga: Ustaz Zacky Mirza Pingsan Saat Berikan Tausiah Ramadhan di Pekanbaru, Unggahannya Mengagetkan

Dilansir Ringtimesbali.com dari Miftah's Tv, foto formulir pengajuan calon pengantin antara UAS dan Fatimah sempat tersebar di media sosial.

Foto yang tersebar itu, berisi tentang identitas mereka berdua, yang berisi alamat lengkap hingga tanggal lahir dari UAS dan Fatimah Az Zahra.

Diketahui, bahwa formulir mereka berdua dikeluarkan di Kepuhkembeng, Peterongan, Jombang, pada 1 Maret 2021 lalu.

Baca Juga: Demi Mendapat Cuti Berbayar 32 Hari, Pria asal Taiwan Rela Menikah dan Bercerai 4 Kali

Kabar pernikahan UAS dan Fatimah Az Zahra dibenarkan Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Kemenag Jombang, yakni Ilham Rohim.

Dia, mengatakan bahwa UAS telah mendaftarkan diri untuk menikah sejak awal April 2021. Dimana, saat sebelum ibadah puasa dilaksanakan.

"Iya, beliau (UAS), sudah daftar di KUA Peterongan, sebelum puasa kemarin," ujar Ilham Rohim.

Sejumlah netizen juga memberikan doa terbaik sekaligus ucapan selamat, kepada UAS beserta calon istrinya. Berikut diantaranya.

Baca Juga: Jackie Chan Mengaku Pernah Selingkuh saat Masih Menikah, Berikut Fakta Kehidupannya

"Semoga kalau benar jodoh sampai akhir hayatnya," ujar akun Ika Solichaa yang berharap pernikahan UAS dan calon istri bisa awet hingga tua.

"Gitu dong dpt pengganti gadis. Semoga amanah ya Pak Somad," ujar akun Yopy Thon.

Namun, tidak sedikit juga netizen yang berkomentar perihal perbedaan usia mereka yang terlampau jauh.

"Ga ada larangan menikahi gadis 19 thn kan, ya udah di doain aja semoga langgeng," ujar akun Dian Nadya yang merasa tidak ada yang salah dengan perbedaan usia mereka berdua.

"Kayak anak sama bapak ya min," ujar pemilik akun Dini Nistvilla.

"Jgn ngurusin spa yg disukai UAS, suka2 dia milih, dia lebih tau," ujar akun Gebe Firdaus.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah