Hotman Paris Tidak Bisa Bebas Makan, Bingung Punya Uang Miliaran

- 11 Maret 2021, 20:30 WIB
Pengacara Indonesia, Hotman Paris
Pengacara Indonesia, Hotman Paris /Instagram/@hotmanparisofficial/

RINGTIMES BALI - Terkenal sebagai pengacara selebriti, Hotman Paris Hutapea juga dikenal sebagai sosok pria kaya raya.

Selama ini pengacara kondang tersebut gemar memperlihatkan kehidupannya yang mewah.

Kariernya yang gemilang di dunia hukum membuat Hotman Paris menjadi contoh pengacara sukses bergelimang harta benda.

Baca Juga: Raffi Ahmad Beli Karpet Seharga Rp3,5 Milyar, Tapi Uangnya Ada Sama Nagita Slavina

Sejumlah selebriti pun pernah memakai jasa pengacara yang telah 36 tahun malang melintang di dunia hukum itu.

Hotman Paris memiliki julukan pengacara Rp30 miliar, tak heran jika harta kekayaan Hotman Paris disebut-sebut tak akan habis 7 turunan.

Pria berusia 61 tahun itu juga sangat memperhatikan penampilannya. Ia gemar tampil beda dengan pilihan setelan jas mencolok dan sepatu mewah dengan harga selangit.

Baca Juga: Menikah dengan Wendy Walters di Bali, Reza Arap Tulis Pesan Romantis

Salah satu gayanya yang khas adalah Hotman Paris selalu mengenakan cincin-cincin mahal di jari tangannya.

Tak hanya itu, meski sudah lanjut usia, Hotman Paris sering kali terlihat bergaul dengan wanita-wanita cantik.

Meskipun hidupnya terlihat sempurna dengan memiliki harta berlimpah, ternyata hal tersebut tidak membuat Hotman Paris bebas dari rasa galau.

Baca Juga: Jennifer Jill Tak Berikan Warisan untuk Ajun Perwira, Kini Bisnisnya Bangkrut

Hotman Paris merasa percuma mempunyai uang banyak, karena ia tak bisa bebas makan sembarangan karena alasan kesehatan.

Ia mencurahkan isi hatinya tersebut lewat unggahan di akun Instagram miliknya @hotmanparisofficial.

Hotman Paris menyertakan video saat ia tengah menjalankan tugasnya sebagai pengacara dalam sebuah persidangan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dr. Hotman Paris SH M.Hum (@hotmanparisofficial)

 Baca Juga: Atta Halilintar dan Aurel Akan Sewa Kamar Hotel Bekas Raja Salman untuk Malam Pertama

"36 tahun sudah Hotman menjalani kehidupan debat hukum untuk cari makan!! Ke mana sebenarnya tujuan hidup?" tulis Hotman Paris.

Menurut Hotman, uang banyak tersebut ternyata hanyalah benda mati yang menganggur atau tak berfungsi karena tak bisa dimakan juga.

"Uang miliaran di bank account hanyalah benda nganggur yang tidak bisa dimakan! Makanan pun dibatasi demi kesehatan! Jadi untuk apa ini semuaaaaaaaaaaaaa!??????," tulis Hotman Paris.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah