5 Cara Mengatasi Pelakor dengan Elegan, Melabrak Bukan Solusi

- 1 Maret 2021, 11:45 WIB
Ilustrasi 5 cara mengatasi pelakor dengan tidak melabrak secara langsung.
Ilustrasi 5 cara mengatasi pelakor dengan tidak melabrak secara langsung. /Pixabay/Free-Photos / 9089 images/

RINGTIMES BALI - Adanya orang ketiga atau pelakor dalam sebuah hubungan, merupakan hal yang paling dikhawatirkan khususnya bagi seorang istri.

Terdapat berbagai macam alasan seorang suami berselingkuh dari istrinya, kadang hal tersebut pada akhirnya akan menjadi bom waktu dalam sebuah rumah tangga.

Dilansir oleh ringtimesbali.com dari Youtube Duniajilbab, melabrak bukanlah solusi yang tepat untuk mengatasi pelakor.

Baca Juga: Tulis Postingan Tentang Pelakor dan Perselingkuhan , Vanessa Angel: Ya Allah...

Karena, hal tersebut malah akan mengurangi rasa simpati suami terhadap Anda, pada akhirnya kemungkinan terburuknya ia akan berpaling kepada orang ketiga tersebut.

Berikut adalah lima cara elegan mengatasi pelakor atau orang ketiga dalam hubungan Anda.

1. Jangan terbawa emosi

Tenang dan mengendalikan diri dengan baik adalah hal yang wajib Anda terapkan. 

Baca Juga: Kenali 6 Ciri Pelakor Berbahaya, Nomor 2 Paling Bahaya

Tersulut emosi memang wajar, terlebih lagi, apabila orang ketiga tersebut adalah orang yang bermental baja dan tidak memiliki ketakutan sama sekali.

Lebih baik, sikapi dengan tenang dan bijak, karena kebanyakan seseorang yang menjadi pelakor sudah siap dengan konsekuensi yang ia terima.

2. Jangan gentar

Apapun yang telah Anda rasakan dalam diri, jangan sampai terlihat gentar oleh orang ketiga tersebut.

Baca Juga: Seorang Istri Dituduh Selingkuh Usai Dokter Mengeluarkan Kondom Dari Vaginanya

Perlihatkan padanya, bahwa Anda merupakan sosok wanita yang kuat. Karena, tidak sedikit orang ketiga atau pelakor yang berani menantang Anda, jadi persiapkan mental secara baik dan benar.

3. Bersikap anggun

Tunjukkan bahwa Anda adalah wanita yang berkelas dan anggun, sehingga orang ketiga atau pelakor tersebut merasa minder.

Sebagai wanita khususnya istri, berpenampilan menarik adalah hal yang diperlukan. Menjaga hal tersebut bisa menjauhkan diri Anda dari pelakor.

Baca Juga: 5 Sikap Istri yang Membuat Suami Lebih Memilih Pelakor, Nomor 4 Jarang Disadari

4. Berikan nasehat

Memang hal ini kemungkinan akan susah untuk dilakukan, namun tidak ada salahnya dicoba.

Berikan nasehat dan pandangan kepada orang ketiga tersebut, bahwa masih banyak pria lajang yang bisa didapatkan di luaran sana daripada harus merebut suami orang.

5. Berikan peringatan

Jika menasehati orang ketiga tidak mempan, maka Anda bisa menegur dengan memberikan peringatan.

Baca Juga: Bukan Orang Ketiga, Ternyata Ini 4 Penyebab Rumah Tangga Hancur

Teguran, yang dapat dilakukan adalah melaporkan hal yang ia lakukan kepada keluarga, media sosial,  atau bahkan pihak berwajib.

Sampai saat ini, fenomena orang ketiga atau pelakor masih sangat banyak. Mulai dari pejabat hingga selebritis, yang pada akhirnya beberapa diantaranya memilih untuk berpisah.***

 

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x