Gus Baha Jelaskan Kunci Kenikmatan Hidup, Jangan Lihat Orang Lain

- 23 Februari 2022, 17:18 WIB
Ilustrasi, Gus Baha membahas satu kunci nikmat dalam hidup yakni tidak melihat hidup orang lain..
Ilustrasi, Gus Baha membahas satu kunci nikmat dalam hidup yakni tidak melihat hidup orang lain.. /pixabay/

RINGTIMES BALI – Kali ini cuplikan kajian Gus Baha akan membahas satu kunci nikmat dalam hidup. Satu kunci dalam memperoleh kenikmatan hidup ini bisa diamalkan oleh masyarakat dalam kehidupan sehar-hari.

Kajian Gus Baha ini didasarkan nasehat Allah pada Nabi Muhammad SAW yang bisa diajarkan pada masyarakat umum.

Dilansir dari kanal Youtube Maysiantik pada 23 Februari 2022 berikut bahasan mengenai kunci nikmat dalam hidup menurut Gus Baha.

Baca Juga: Gus Baha: Allah Lebih Suka Melihat Hambanya Happy dan Terbuka

Menurut kyai kelahiran  29 September 1970, termasuk kunci nikmat hidup itu ada satu. Yaitu jangan melihat orang lain.

Misalnya, jika Anda miskin, maka jangan nongkrong di mall, karena hal itu akan membuat kita merasa rendah diri.

“Orang Fakir kok nongkrongnya di mall, ya ngenes. Sudah pada naik Alpard, istrinya cantik, beli barang mahal. Yang fakir hanya bawa uang 50 ribu. Ngopi di mal 25 ribu, ya ngenes,” ungkapnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tema 7 Kelas 5 SD Halaman 89 Subtema 2, Percobaan Memanaskan Mentega di Atas Kompor

Jika kita tidak punya uang, jangan memaksakan gaya hidup dengan ikutan nongkrong di kawasan elit. Itu sama saja dengan pemborosan dan mengumbar hawa nafsu.

Akibatnya, hidup kita tidak akan bahagia karena terlalu melihat gaya hidup orang lain.

Maka, menurut Gus Baha kunci hidup tidak bahagia adalah dengan membandingkan hidup kita dengan hidup orang lain.

Baca Juga: Download Lagu Sia Sia Berjuang - Duo Ageng feat Ageng Music MP3 MP4 Beserta Lirik, Sekali Klik

Sedangkan sebaliknya. Kunci hidup bahagia adalah dengan tidak melihat hidup orang lain dan bersyukur pada kehidupan yang kita miliki.

Demikianlah kunci nikmat hidup di dunia menurut Gus Baha.***

 

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah