Gus Baha: Jangan Sembarang Menghakimi Orang Lain Munafik, Siapa Tau Masih Ada Dengki di Hatimu

- 26 Januari 2022, 14:17 WIB
Gus Baha: jangan sembarang menghakimi orang lain munafik, siapa tau masih ada dengki di hatimu.
Gus Baha: jangan sembarang menghakimi orang lain munafik, siapa tau masih ada dengki di hatimu. /Tangkapan layar Instagram.com/@ceramahgusbaha

"Ada lagi munafik yang semacam ini, mereka percaya bahwa kyai itu orang baik, ulama itu orang baik. Tapi mereka suka berbohong apalagi masalah uang. Mereka kemungkinan akan dihisab (dosanya) meskipun sebentar," lanjutnya.

"Lalu, berbohong itu ada dua macam. Ada yang berbohong tapi tidak terlalu merugikan. Nabi Muhammad SAW berkali-kali dibohongi para sahabatnya, tapi karena cinta. Nah, yang seperti ini juga munafik tapi ahli surga," kata Gus Baha.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 Halaman 131, Nilai-nilai Keadilan

Gus Baha kemudian menceritakan tentang kisah seseorang yang menghakimi orang lain (sesama muslim), namun kurang introspeksi diri.

"Saya pernah menerima laporan dari seseorang bilang kayak gini: 'Gus, disini ada dua masjid yang kubu-kubuan, kayaknya kyai-nya bertengkar. Gimana Gus, kalau beribadah di masjid itu, hukumnya sah atau tidak?'," ucap Gus Baha.

"Saya kemudian balik bertanya: 'yang bertengkar dua atau tiga?' Dia menjawab: 'Dua' Gus. Lalu saya timpali: 'Tiga, kan satunya kamu'," tambahnya.

Baca Juga: Download Lagu Monsters dari Katie Sky Viral di Tiktok, Punya Makna Kehidupan MP3 MP4 Beserta Lirik

"Kamu juga ikut-ikutan mengadu ke saya, kan sama saja kamu ikut bertengkar. Kalau kamu seperti ini terus mau ibadah di masjid manapun, gimana kalau malah tidak sah," ujar Gus Baha.

Gus Baha kemudian menjelaskan, bahwa Allah mengetahui hati kita. Allah akan menilai untuk yang pertama kalinya dari hati kita.

Gus Baha juga menyampaikan pesan, walaupun tidak terlalu rajin beribadah yang penting kita bisa bersungguh-sungguh dalam menghilangkan sifat dengki dari hati kita sendiri.

Halaman:

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah