3 Keutamaan Melaksanakan Sholat Tahajud Menurut Ustadz Adi Hidayat Lc MA

- 2 November 2021, 16:17 WIB
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang 3 keutamaan sholat tahajud.
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang 3 keutamaan sholat tahajud. /Tangkapan layar YouTube.com/Ustadz Adi Hidayat

RINGTIMES BALI – Sholat tahajud biasanya dilakukan pada saat sepertiga malam setelah terlelap tidur.

Jadi, untuk melaksanakan sholat tahajud, kamu harus tidur terlebih dahulu, kemudian bangun sekitar jam dua atau tiga pagi.

Sholat tahajud memiliki banyak sekali keutamaan yang terkandung di dalamnya, sehingga banyak orang tertarik dengannya.

Baca Juga: Keutamaan Surah Al Kahfi Ayat 1-10 Menurut Buya Yahya, Terhindar dari Fitnah Dajjal

Dilansir dari kanal YouTube JAL pada tanggal 2 November 2021, berikut adalah 3 keutamaan melaksanakan sholat tahajud menurut ustadz Adi Hidayat LC. MA.

1. Diangkat derajatnya oleh Allah

Keutamaan sholat tahajud yang pertama, yaitu Allah akan mengangkat derajatnya dan ditempatkan di pekerjaan yang bagus.

Seorang laki-laki memiliki kewajiban untuk menafkahkan keluarganya. Jadi, sebaiknya untuk melakukan sholat tahajud.

Baca Juga: Keutamaan Sedekah Menurut Syekh Ali Jaber, Bikin Panjang Umur

Dengan rajin melaksanakan sholat tahajud, kamu akan mendapatkan pekerjaan, serta rezeki yang berkah dari Allah SWT.

Banyak para sahabat Nabi Muhammad yang merupakan seorang pebisnis, seperti Abu Bakar, Usman, dan Abdurrahman bin Auf.

Pencapaian luar biasa mereka dapatkan, karena sering melaksanakan sholat tahajud pada malam harinya.

Baca Juga: Keutamaan Membaca Surah Al Baqarah untuk Rumah bagi yang Mengamalkannya

Jadi, jika kamu ingin diperluas rezekimu, maka mulai dari sekarang harus rajin untuk melaksanakan sholat tahajud.

2. Dimudahkan awal setiap aktifitasnya

Allah akan memudahkan setiap awal aktifitas yang kamu lakukan pada saat pagi hari, seperti ketika hendak pergi sekolah, kuliah, dan bekerja.

Selain itu, karir dan pekerjaanmu akan ditempatkan di tempat yang mulia dan terbaik oleh Allah.

Baca Juga: Keutamaan Rutin Membaca Surah Al Mulk Sebelum Tidur Malam

Sehingga, rezekimu akan menjadi lebih berlimpah dan mendapatkan kenikmatan hidup yang lebih baik.

Oleh karena itu, pada saat melaksanakan sholat tahajud, hendaknya meminta dan berdoa kepada Allah agar dimudahkan setiap mengawali aktifitas.

3. Terbebas dari segala masalah dan tidak ada yang mengganggu dalam pekerjaan

Jika kamu rajin sholat tahajud, maka Allah akan angkat semua permasalahanmu ketika bekerja. Selain itu, Dia akan langsung menolongmu.

Baca Juga: Keutamaan Membaca Surah Al Waqiah Sebanyak 14 Kali, Rezeki Berlimpah

Jadi ketika bekerja, kamu akan menjadi tenang dan merasakan rasa aman, sehingga tidak akan ada hal yang membebani pikiranmu.

Jadi, disarankan bagimu untuk melaksanakan sholat tahajud secara rutin, jika belum terbiasa, maka coba-cobalah terlebih dahulu.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x