Surah Al Kautsar Lengkap Ayat 1-3, Arab, Latin Beserta Terjemahan

- 18 Agustus 2021, 19:43 WIB
Ilustrasi surah Alquran ayat 1-3
Ilustrasi surah Alquran ayat 1-3 /Pixabay.com/freebiespic

RINGTIMES BALI - Surah Al Kautsar merupakan surah dalam Alquran ke 108.

Surah ini tergolong dalam surah Makkiyah dan terdiri dari 3 ayat.

Dalam surah Al Kautsar dijelaskan bahwa Allah SWT memberikan nikmat kepada Rasulullah SAW diantaranya keturunan yang banyak dan telaga Al Kautsar di surga nanti.

Baca Juga: Surat At Tin Lengkap Ayat 1-8 Arab Serta Terjemahannya

Selain itu, dalam surah ini juga memberikan arahan kepada Rasulullah SAW untuk mensyukuri nikmat yaitu dengan sholat dan Qurban yang ikhlas semata-mata karena Allah SWT.

Berikut surah Al Kautsar ayat 1-3 dari Arab latin dan terjemahan dalam bahasa Indonesia.

Baca Juga: Surah An Nas Ayat 1-6, Arab, Latin Beserta Terjemahan

إِنَّا أَعْطَيْنَاكَ الْكَوْثَرَ . فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْ . إِنَّ شَانِئَكَ هُوَ الْأَبْتَرُ

Latin: Innaa a’thoinaa kal kautsar. Fasholli lirobbika wanhar. Inna syaani,aka huwal abtar

Artinya: Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak. Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berkorbanlah. Sesungguhnya orang-orang yang membenci kamu dialah yang terputus.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Quran Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x