Surah Ibrahim Ayat 7, Arab, Latin, Terjemahan Beserta Kandungannya

- 8 Agustus 2021, 16:57 WIB
Ilustasi Surah Ibrahim ayat 7 lengkap Arab, latin, terjemahan, dan kandungannya yang berisi tentang rasa syukur atas nikmat Allah SWT
Ilustasi Surah Ibrahim ayat 7 lengkap Arab, latin, terjemahan, dan kandungannya yang berisi tentang rasa syukur atas nikmat Allah SWT /

RINGTIMES BALI - Surah Ibrahim merupakan surah di dalam Alquran yang menerangkan tentang rasa syukur.

Syukur adalah menampakan nikmat dengan menggunakannya sebaik mungkin dan sesuai dengan kehendak sang pemberi.

Fakhruddin ar-Razi menerangkan dalam Mafatihul Ghaib bahwa kandungan dari surat Ibrahim ayat ke-7 ada tiga.

Baca Juga: Surah Al Waqiah Ayat 1-10, Arab, Latin, Terjemahan, hingga Kandungannya

Pertama, rasa syukur merupakan ungkapan rasa mengakui atas nikmat yang diberikan oleh sang Maha Pemberi.

Kedua, Allah akan menjanjikan kenikmatan bagi orang-orang yang bersyukur. Nikmat tersebut bisa berbentuk jasmani dan rohani.

Ketiga, sikap kufur akan membuat rasa tersiksa yang muncul karena tidak mengetahui nikmat Allah, sehingga tidak bisa merasakan dan benar-benar mengetahui.

Baca Juga: Surah Al Hajj Ayat 7, Arab, Latin, Terjemahan Beserta Kandungannya

Hal yang menarik dari ayat ini ialah Allah memberikan secara tegas tambahan nikmat bagi hamba yang bersyukur.

Sedangkan bagi orang yang kufur, Allah tidak akan langsung memberikan azab tetapi akan mengingatkan mereka bahwa azab-Nya sangatlah pedih.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Quran Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x