Bhayangkara FC Jebolkan Gawang Persela Lamongan, Makin Kokoh di Puncak Klasemen

7 Desember 2021, 10:00 WIB
Pemain Bhayangkara FC Adam Alis melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura pada laga lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-15 berakhir dengan skor 0-2 untuk keunggulan The Guardian. /Instagram/@bhayangkarafc

RINGTIMES BALI – Hasil pertandingan pekan ke-16 BRI Liga 1 pada Senin 6 Desember 2021 kembali dimenangkan oleh Bhayangkara FC dengan skor 2-0.

Pertandingan FC Bhayangkara melawan Persela Lamongan yang berlangsung semalam di Stadion Maguwoharjo, Sleman berlangsung meriah.

Berkat kemenangannya melawan Persela Lamongan, kini Bhayangkara FC makin kokoh di puncak klasemen dengan ttal poin 36 yang terdiri dari 16 permainan, 11 menang, 3 seri, dan 2 kalah.

Baca Juga: Rohit Chand Berhasil Bawa Persija Jakarta Menang atas Persikabo 1973 dalam BRI Liga 1

Sementara Persela Lamongan berada di peringkat ke-15 dengan rincian 15 permainan, 3 menang, 4 seri, dan 9 kalah, sehingga total poin 13.

Tim Bhayangkara FC menggunakan taktik 3-4-1-2 dengan Dendy Sulistyawan, Adam Alis, dan Ezechiel NDouassel sebagai pemain depan, serta Awan Setho sebagai penjaga gawang.

Melawan Bhayangkara FC, Persela Lamongan gunakan taktik 4-3-2-1 dengan Ivan Carlos, Zola, dan Malik Risaldi sebagai pemain depan, serta Dwi Kus sebagai penjaga gawang.

Baca Juga: Jelang Duel Sengit BRI Liga 1 Persija vs PSM Makassar 2 Klub Pamer Momen Kemenangan

Bhayangkara FC kenakan jersey berwarna kuning di sebelah kanan, sedangkan Persela Lamongan gunakan jersey biru di sebelah kiri lapangan.

Di awal pertandingan, Bhayangkara FC sudah cukup agresif lakukan penyerangan yang dilakukan oleh Ezechiel hingga bola keluar dari lapangan.

Persela Lamongan lakukan serangan balik dengan Ivan Carlos yang sangat agresif memberikan umpan ke arah gawang lawan. Nyaris cetak gol, namun umpan yang diterima Abhiyasa berhasil digagalkan oleh penjaga gawang Bhayangkara FC.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2021 Live di Indosiar 4-5 Desember 2021

Di menit-menit awal Adam Alis juga lakukan penyerangan dengan tendangan tajam ke arah gawang, namun berhasil digagalkan oleh penjaga gawang lawan.

Kedua tim tampak saling memberikan ancaman sejak awal pertandingan. Kemudian Adam Alis kembali lakukan penyerangan ke arah gawang lawan, namun lagi-lagi gagal mencetak gol.

Ezechiel juga lakukan penyerangan ke arah gawang namun melenceng di samping gawang, berhasil digagalkan oleh para pemain Persela Lamongan.

Baca Juga: Timnas Latihan Perdana Jelang Piala AFF 2020, Nadeo dan Rizky Dwi Absen Liga 1

Di menit ke 29, pertandingan dikuasai oleh Bhayangkara FC. Koordinasi yang kompak antara Adam Alis dan Ezechiel saling beri umpan ke arah gawang membuahkan hasil. Gol pertama dicetak oleh Muhammad Hargianto yang menerima umpan dari Adam Alis.

Dengan sekali sundulan, ia berhasil persembahkan gol pertama untuk Bhayangkara FC. Di menit-menit selanjutnya pertandingan tampak dikuasai oleh Bhayangkara FC.

Kemudian pada menit 42, Adam Alis maju lakukan penyerangan ke gawang Persela Lamongan ditemani dua tiga pemain.

Baca Juga: BRI Liga 1 Jelang Bali United vs Arema FC, Nadeo Absen Hingga Carlos Fortes Bawa Ancaman Besar

Lalu umpan dari TM Ichsan berhasil diterima Ezechiel dengan sundulan tajam ke arah pojok kanan atas gawang lawan dan berhasil membawa Bhayangkara FC menang 2-0 atas Persela Lamongan.

Memasuki babak kedua, Persela Lamongan mencoba bangkit namun beberapa peluang yang tercipta berhasil digagalkan oleh pemain Bhayangkara FC.

Hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol yang tercipta. Bhayangkara FC unggul 2 poin melawan Persela Lamongan dan kini makin kokoh di puncak klasemen.***

 

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler