Weton Ini Dikenal Pembawa Rezeki, Hoki Hingga Punya Peruntungan Yang Baik

17 November 2020, 17:39 WIB
Weton Ini Dikenal Pembawa Rezeki, Hoki Hingga Punya Peruntungan Yang Mujur /


RINGTIMES BALI -
Weton seringkali dijadikan patokan untuk menimbang masalah rezeki, karir, hingga karakter.

Perhitungan weton sendiri diadaptasi dari kalender Jawa yang menggunakan dua sistem penanggalan.

Bagi masyarakat Jawa, tentu sudah familiar dengan ilmu weton atau hari lahir dalam kalender jawa.

Baca Juga: Waspadai, Ini Hari Baik dan Tidak Baik Besok, 17 November 2020 Menurut Primbon Bali

 

Dalam primbon Jawa, weton Senin legi dikenal sebagai weton pembawa rezeki, hoki hingga punya peruntungan yang mujur. 

Mereka yang lahir pada Senin legi mempunyai watak yang murah hati,  sederhana, luwes bergaul dan pintar membuat orang disekitarnya menjadi nyaman.

Oleh karenanya orang yang lahir di hari ini memiliki banyak sekali teman.

Baca Juga: Weton Jawa Ini Paling Jago Buat Lawan Jenisnya Jatuh Cinta, Ayo Cek Dulu

Tidak hanya itu saja, mereka juga suka menolong tanpa pamrih, dermawan serta rapi jika ada di keramaian.

Beberapa Karakter buruk dari orang ini adalah Mereka itu sering meremehkan orang lain, Tidak Rapih dan jorok, gegabah serta mudah dipengaruhi atau tidak teguh pendirian.

Selain itu, orang dengan hari kelahiran senin legi harus sudah mencapai kemapanan sebelum usianya mencapai angka 30 tahun.

Baca Juga: Jangan Kaget, Weton Ini Punya Watak Layaknya Api Namun Setia Pada Pasangannya

Bagi keluarganya, orang yang lahir dengan nilai neptu 9 dianggap bisa membawa keberuntungan.

Anak yang lahir di senin legi membawa perubahan yang besar terhadap kehidupan ekonomi bagi keluarganya.

Untuk masalah jodoh, orang yang lahir di senin legi akan cocok jika berpasangan dengan orang yang memiliki nilai neptu 10 atau 5.***

Editor: I GA Putu Yuliani Dewi

Tags

Terkini

Terpopuler