PKN Kelas 10 Halaman 142, Uji Kompetensi Bab 4 Jelaskan Apa yang Dimaksud dengan Negara Kesatuan

- 28 November 2022, 14:00 WIB
Pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10
Pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10 /Buku paket PKN kelas 10/Buku.kemdikbud.go.id/

RINGTIMES BALI – Simak pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN (Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan) kelas 10 halaman 142.

Adanya pembahasan soal ini diharapkan dapat membantu para siswa kelas 10 yang akan belajar secara mandiri mata pelajaran PKN.

Pembahasan PKN kelas 10 halaman 142 ini akan membahas mengenai maksud dari negara kesatuan.

Baca Juga: Uji Kompetensi Bab 4, Hubungan Struktural, Fungsional Pemerintah Pusat dan Daerah, PKN Kelas 10 Halaman 142

Langsung saja kita simak pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 142, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik dan dipandu oleh alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, S.Pd.

Uji Kompetensi Bab 4

Pada hakikatnya Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan negara kesatuan. Jelaskan penerapan konsep negara kesatuan dengan sistem desentralisasi!

Pembahasan: negara kesatuan merupakan negara yang segala urusan kenegaraan dan pemerintahan diatur oleh pemerintah pusat.

Baca Juga: Uji Kompetensi Bab 4, Kedudukan dan Peran Pemerintah Pusat dalam Otonomi Daerah, PKN Kelas 10 Halaman 142

Sementara desentralisasi merupakan suatu proses penyerahan sebagian wewenang dan tanggung jawab dari urusan yang semula merupakan urusan pemerintah pusat kepada badan-badan pemerintah daerah.

Tujuannya agar menjadi urusan rumah tangganya sehingga urusan-urusan tersebut bisa beralih kepada daerah dan menjadi wewenang serta tanggung jawab pemerintah daerah.

Dalam praktiknya, desentralisasi yang ada di Indonesia dibedakan menjadi tiga bagian, yaitu sebagai berikut.

Baca Juga: Refleksi, Sikap Positif yang Dapat Dilakukan di Berbagai Lingkungan Kehidupan, PKN Kelas 10 Halaman 138

a. Desentralisasi politik atau pelimpahan kewenangan dari pemerintah pusat seperti hak mengatur dan mengurus kepentingan rumah tangga sendiri.

Tentunya bagi badan-badan politik di daerah yang dipilih oleh rakyat dalam daerah-daerah tertentu.

b. Desentralisasi fungsional atau pemerian hak kepada golongan-golongan tertentu dalam suatu masyarakat, baik itu yang terikat atau tidak pada suatu daerah tertentu.

Contohnya adalah mengurus irigasi bagi petani.

Baca Juga: Tugas Mandiri 4.4 Tabel 4.6 Hubungan Pemerintah Pusat dan Daerah, PKN Kelas 10 Halaman 137 138

c. Desentralisasi kebudayaan atau pemberian hak kepada golongan-golongan minoritas dalam masyarakat untuk menyelenggarakan kebudayaan sendiri.

Misalnya adalah mengatur pendidikan, agama, dan sebagainya.

Itulah pembahasan soal mata pelajaran PKN yang ditujukan untuk siswa dan siswi kelas 10 halaman 142 mengenai yang dimaksud dengan negara kesatuan.

Disclaimer: Artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x