Menparekraf Sandiaga Uno akan Tingkatkan Wisata Olahraga Guna Tarik Minat Wisatawan

- 3 Juli 2022, 12:00 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno akan Tingkatkan Wisata Olahraga Guna Tarik Minat Wisatawan.
Menparekraf Sandiaga Uno akan Tingkatkan Wisata Olahraga Guna Tarik Minat Wisatawan. /Instagram.com/@sandiuno

Kharisma Event Nusantara sendiri merupakan kompilasi dari sejumlah acara wisata unggulan dari berbagai daerah di 34 provinsi Indonesia.

Untuk tahun 2022, ada 100 acara wisata unggulan versi Kementerian Pariwisata yang telah terangkum dalam KEN 2022.

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Sampaikan PKB Mampu Pulihkan Parekraf Bali

Perlakuan khusus diberikan kepada wisata olahraga, sebab menurutnya atraksi wisata olahraga memiliki banyak manfaat atau dapat membantu menghidupkan sektor perekonomian lainnya.

Ia memberikan contoh kejuaraan renang laut lepas Oceanman Indonesia 2022 di Pantai Muaya, Jimbaran yang tidak hanya menarik kunjungan para perenang ke Bali.

“Kita lihat ini hampir 500 perenang yang ikut, tetapi mereka tidak sendiri, mereka bawa saudaranya, keluarganya, dan selain renang mereka juga berwisata, dan mengonsumsi produk-produk ekonomi kreatif untuk kebangkitan Bali dan pulihnya ekonomi kita,” katanya.

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Siap Manfaatkan Momentum G20 untuk Pariwisata Berkelanjutan

Oceanman Indonesia juga menampilkan sejumlah booth yang menjual beragam produk unggulan Bali buatan UMKM seperti kopi dan pie susu.

Hal tersebut membuktikan bahwa acara itu bisa membangkitkan kembali ekonomi dan kebangkitan Pulau Dewata.***

 

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x