Ini Destinasi Wisata Bali yang Lambangkan Kerukunan Umat Beragama

- 2 Agustus 2020, 15:59 WIB
/

RINGTIMES BALI - Di Bali memang terkenal akan keindahan alam, budaya, sekaligus keramahan penduduknya.

Toleransi yang harus tetap dijunjung dan dibina dalam masyarakat tidak akan menyebabkan perdebatan mana yang baik dan buruk.

Menarik sekali jika pergi ke kawasan Puja Mandala, Nusa Dua yang sengaja dibangun kompleks tempat beribadah lima umat agama berbeda secara bersebelahan.

Baca Juga: Waspada ! Kasus Covid-19 Pertama Terkonfirmasi di Desa Balega

Berikut informasi destinasi wisata di Bali yang memberikan keindahan sekaligus makna kerukunan umat beragama ;

Desa Wisata Blimbingsari

Desa Wisata ini terletak di Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana

Di desa ini para wisatawan bukan hanya menikmati kentalnya budaya Bali tetapi juga toleransi dengan umat nasrani yang dijalankan warga

Terdapat bangunan gereja yang megah menyerupai pura, gereja di desa wisata ini juga menggunakan kulkul sebagai peralatan dalam upacara.

Tidak hanya itu desa wisata ini juga memberikan nuansa pedesaan Bali yang hijau dan asri

Baca Juga: Video Satu Keluarga 'Botram' di Jalan Tol Cipali Mendadak Viral, Ditegur Polisi Cuek

Pantai Seseh Bali

Pantai seseh terletak di desa Munggu, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, pantai yang merupakan tempat untuk mencari kedamaian dari hiruk pikuk di tengah kota, keindahan pantai Bali yang juga menarik wisatawan.

Tidak hanya itu Pantai seseh dengan pasir hitam memiliki kisah unik yakni, terdapat makam dari salah satu wali Pitu yang ada di Bali.

Wali pitu yang merupakan penyebar agama islam di wilayah Bali, dan makam tersebut sangat disakralkan, yang menariknya juga penjaga makamnya adalah seorang Pendeta Hindu.

Baca Juga: Obyek Wisata Dibuka Kembali, Ini Fakta Bandara Ngurah Rai

Pura Batu Meringgit

Pura Batu Meringgit merupakan destinasi budaya yang menarik, di area pura ini bukan hanya umat Hindu tapi juga pemeluk agama Budha.

Terletak di desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, yang istemawa ketika kedua umat beribadah di area yang sama dan menjadi bukti eratnya toleransi umat Hindu dan Budha.

Selain itu kita juga disuguhkan dengan nuansa pegunungan dengan hawa sejuk yang menjadi dambaan setiap orang.

Baca Juga: Capella Ubud, Hotel Terbaik di Dunia 2020

Destinasi wisata budaya yang sekaligus mengajarkan bagaimana hidup berdampingan sebagai sesama umat manusia.***

 

 

 

 

Editor: Moh. Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x