Selain Petugas Publik dan Lansia, Pedagang Pasar Tanah Abang Dapat Suntikan Vaksin Tahap 2 Februari Ini

- 15 Februari 2021, 17:45 WIB
Pedagang Pasar di Tanah Abang akan dapatkan suntikan vaksin Covid-19 tahap kedua
Pedagang Pasar di Tanah Abang akan dapatkan suntikan vaksin Covid-19 tahap kedua /PIXABAY/WiR_Pixs

RINGTIMES BALI – Pemerintah melalui Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, Maxi Rein Rondonuwu menjelaskan bila vaksinasi tahap kedua akan menargetkan 38.513.446 orang.

Dari jumlah tersebut, 21 juta orang diantaranya merupakan kelompok lansia dan 17 juta orang-orang yang bekerja di bidang pelayanan publik dan akan mulai divaksin pada pekan ketiga Februari 2021.

Kemudian dikutip Ringtimesbali.com dari situs Antara menjelaskan bila pemerintah akan melakukan secara bertahap dimulai dari tujuh provinsi dengan skala prioritas seperti di Jawa dan Bali yang mengalami peningkatan penyebaran tertinggi di Indonesia.

Baca Juga: 25 Rekomendasi Soundtrack Novel 'Parable' Karya Brian Khrisna

“Sekitar 70 persen kasus Covid-19 Indonesia berada di Jawa dan Bali sehingga mendapatkan prioritas pertama,” jelasnya.

Selain itu, Maxi menjelaskan dalam acara diskusi yang disiarkan secara dari di Jakarta pada Senin, 15 Februari 2021 bila pedagang di Pasar Tanah Abang akan mendapatkan suntikan vaksin tahap kedua.

“Vaksinasi tahap kedua akan dimulai pada pedagang pasar di Pasar Tanah Abang pada hari Rabu, 17 Februari 2021.

Baca Juga: Bansos BST Rp300 Ribu Cair Februari, Cek NIK KTP Login dtks.kemensos.go.id

Maxi menambahkan bila vaksinasi untuk pedagang Pasar Tanah Abang akan berlangsung selama enam hari dengan sekitar 55 ribu orang menjadi sasaran.

Langkah tersebut bertujuan untuk mempercepat vaksinasi di Indonesia untuk meredakan kasus penyebaran Covid-19 di Indonesia serta mempercepat kekebalan kelompok atau herd immunity.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x