HOAX atau FAKTA Ma'ruf Amin Dikabarkan Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk Pemerintah

8 Juni 2020, 13:30 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin melakukan telekonferensi pers dari Rumah Dinas Wapres Jakarta, Selasa 24 Maret 2020.* /ANTARA/SETWAPRES

RINGTIMES BALI– Beredar luas kabar yang menyebut Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin yang meminta masyarakat untuk mengikhlaskan dana haji milik mereka digunakan untuk pemerintah.

Dalam unggahan tersebut pun, Ma'ruf Amin mendoakan mereka yang mengikhlaskan dana haji agar bisa menjadi modal untuk masuk surga.

Setelah ditelusuri ternyata unggahan tersebut merupakan hasil editan dan termasuk dalam hoaks dengan kategori konten yang dimanipulasi.

Baca Juga: Tanda-Tanda Mulai Terlihat, Kini Sebagian Wilayah Kota Bandung Memasuki Musim Kemarau

Dikutip oleh Pikiranrakyat-depok.comdari situs Turn Back Hoax, unggahan tersebut pertama kali diunggah oleh Putra Inka di grup Facebook Sahabat Aline Yoana Tan dengan narasi sebagai berikut.

“Dengerin Noh Kalau Simbah Ngomong Buat Yang Punya Dana Haji Dan Ndak Bisa Berangkat Ke Tanah Suci Ikhlaskan Saja Dana Hajinya Di Pakai Pemerintah Tiket Surga Sudah Kalian Genggam Di Tangan,” tulis Narasi yang beredar.

Namun berita tersebut merupakan hasil suntingan dari judul artikel aslinya yang diunggah pada 5 Juni 2020 oleh media online VIVA, "Jokowi Pusing Tangani Corona, Ma’ruf Amin ‘Hilang Ditelan Bumi."

Baca Juga: HOAX Atau FAKTA, Jika MPR Lantik Jokowi-Amin FPI Dikabarkan Lakukan Bunuh Diri Massal

Judul tersebut mengacu kepada unggahan penceramah dan motivator Haikal Hassan Barabas atau akrab disapa Babe Haikal.

Lantaran sejauh ini, peran Jokowi lebih dominan dengan berkali-kali menyerukan pesan optimisme bahwa masyarakat Indonesia akan mampu melakukan aktivitas seperti sedia kala.

Sementara Wakil Presiden, Ma'ruf Amin jarang muncul dan ‘menghilang ditelan bumi’.
Babe Haikal menyampaikan kerinduan bernada sindiran atas ketidakmunculan Ma'ruf Amin ke publik. Ia mengaku rindu dengan Ma'ruf Amin terutama saat mendampingi Jokowi lagi dalam situasi saat ini.

"Kangen kyai ma’ruf amin...
Saat dampingi presiden...
Terakhir kapan ya...
Udah lama gak lihat...
Dulu mudah jumpa beliau...
Sekarang sulit krn wapres...
Tapi jadi jarang lihat...," twit @haikal_hassan

Sehingga unggahan dari Putra Inka yang menyebut Wapres Ma'ruf Amin mengomentari soal penggunaan dana haji untuk kepentingan pemerintah adalah hoaks dan merupakan konten manipulasi.

Baca Juga: MODUS BARU, Pendatang Nekat Naik Bak Truk Agar Bisa Lolos ke Bali

 

Berita ini sebelumnya telah terbit di Pikiran Rakyat Depok dengan judul Ma'ruf Amin Disebut Meminta Masyarakat untuk Ikhlaskan Dana Haji Dipakai Pemerintah, Simak Faktanya

 

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran Rakyat Depok

Tags

Terkini

Terpopuler