Lapar Saat Sore Hari? Ini Rekomendasi Kuliner Favorit di Pasar Modern BSD

- 5 Februari 2023, 18:18 WIB
Kuliner Sore di Pasar Modern BSD.
Kuliner Sore di Pasar Modern BSD. /Instagram/@pasarmodern.bsdcity

Nasi uduk ini terletak di Pintu Timur Pasar Modern. Fokus pada nasi uduk beserta lauknya yakni tahu bacem, tempe bacem, tahu-tempe kuning, empat, ayam goreng, bebek goreng, udang, pete dan lain lain.

Rasa sudah mencapai titik seimbang dengan tingkat keasinan minimal. Sambal terasi menambah kenikmatan masakan tradisional khas betawi ini. Mudah Dijangkau harga dan rasa memukau. 

2. Sate dan Tongseng Japê Mêthê

Sate dan Tongseng ini memiliki pelanggan yang cukup ramai. Begitu pegawai sudah siap sedia melayani, semua pelanggan duduk dengan rapi di kursi masing-masing.

Benar ternyata, rasa dari Tongseng Kambing beserta pengeringan Nasi Goreng Kambing, melengkapkan sore menjelang magrib ini dengan rasa dan pelayanan seimbang. Keseimbangan rasa dan hasil.

3. Sate Pasar Lama Tangerang

Sate ini buka pertama kali di Pasar Lama Tangerang  sejak 10 tahun lalu. Banyaknya pelanggan dari BSD dan sekitarnya, mendorong pemilik resto ini untuk buka cabang di Pasar Modern BSD. 

Baca Juga: Rekomendasi Menu Bakaran yang Mudah Dibuat untuk Tahun Baru 2023

Rasa sate yang sedap, diiringi kelunakan daging sate, baik ayam, sapi, dan kambing, telah menggiring hati masyarakat dan wisatawan menjadi pelanggan disini. 

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah