5 Tips Mengasuh Anak yang Berpengaruh pada Perkembangan Buah Hati

- 5 Juli 2022, 19:20 WIB
Ilustrasi 5 tips mengasuh anak yang berpengaruh pada perkembangan buah hati.
Ilustrasi 5 tips mengasuh anak yang berpengaruh pada perkembangan buah hati. /PIXABAY/chillla70

RINGTIMES BALI - Menjadi orang tua mungkin menjadi hal yang mudah, tapi bisa menjadi pengalaman hidup yang sangat berharga. Namun, tentunya untuk menjadi orang tua harus tahu cara mengasuh anak.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini kita akan mengupas bagaimana cara menjadi orang tua yang baik serta tips dalam mengasuh anak.

Berikut cara atau tips mengasuh anak yang dilansir dari laman kidshealth.

Baca Juga: Kenali Tanda Strict Parents, Pengasuhan Ketat dan Dampaknya pada Anak

1. Bantu mereka dengan meningkatkan harga diri

Kata-kata dan tindakan orang tua sangat berpengaruh terhadap harga perkembangan diri anak.

Membiarkan anak-anak melakukan sesuatu secara mandiri akan membuat mereka merasa mampu dan kuat.

Sebaliknya, memberikan komentar yang meremehkan atau membandingkan seorang anak secara tidak baik dengan orang lain akan membuat anak-anak merasa tidak berharga.

Baca Juga: 8 Kegiatan Tingkatkan Growth Mindset pada Anak

2. Puji perilaku mereka

Salah satu pendekatan yang paling efektif adalah dengan memberikan pujian kepada anak.

Namun, harus dipahami bahwa hal yang harus dipuni di sini adalah perilaku mereka. 

Seperti memuji mereka karena belajar dengan rajin.

3. Tetapkan batas dan konsisten dengan disiplin

Dalam rumah tangga, disiplin sangat diperlukan. Tujuan disiplin adalah untuk membantu anak-anak memilih perilaku yang dapat diterima dan pengendalian diri. 

Baca Juga: Alasan Pentingnya Self Parenting bagi Anak

Sedangkan menetapkan aturan rumah yang bisa anak-anak memahami harapan Anda dan mengembangkan pengendalian diri. 

4. Luangkan waktu

Anak-anak yang tidak mendapatkan perhatian yang mereka inginkan dari orang tua mereka sering bertingkah atau berperilaku tidak baik, karena mereka pasti akan diperhatikan seperti itu.

Anda bisa belajar untuk meluangkan waktu bersama dengan mereka.

5. Menjadikan komunikasi sebagai prioritas

Anda tidak bisa mengharapkan anak-anak melakukan sesuatu sesuai perintah hanya karena Anda orang tua mereka.

Baca Juga: 10 Keterampilan Ajarkan Anak Jadi Mandiri, Ajarkan Memasak, Berenang hingga Bercocok Tanam

Mereka membutuhkan penjelasan tentang apa yang menjadi larangan dan perintah untuk mereka.

Selain itu, coba untuk terbuka terhadap mereka.

Itulah beberapa tips atau cara yang bisa dilakukan orang tua untuk mengasuh anak. Cinta untuk belajar menjadikan pengasuhan sebagai pekerjaan yang bisa Anda kelola.

Semoga informasi ini bisa bermanfaat.***

 

 

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x