Resep Cookies Nanas Kue Lebaran Tanpa Oven, Tepung, dan Telur

- 8 April 2022, 15:38 WIB
Resep cookies nanas kue lebaran.
Resep cookies nanas kue lebaran. /Tangkap layar kanal Syifa HealthyFood

RINGTIMES BALI - Berikut resep cookies nanas yang dibuat tanpa menggunakan Oven, tepung dan telur.

Bahan yang digunakan dalam resep cookies nanas juga sederhana, menggunakan tepung oat sehingga rendah kalori dan aman untuk yang sedang diet.

Resep cookies nanas ini menghasilkan kue dengan tampilan cantik dan fresh.

Baca Juga: Resep Chicken Teriyaki Sushi Roll Super Praktis dan Nikmat Cocok untuk Menu Buka Puasa

Dilansir dari kanal Syifa HealthyFood berikut resep cookies nanas untuk ide kue lebaran.

Bahan :

- 6 sdm/60 gr Maizena

- 2 sdm/20 gr Tepung Oat

- 2 sachet sweetener

- 1 sdm fiber creme

 2 sdm/25 gr margarine

- 2 sdt madu

- 1 sdm selai nanas

Baca Juga: Resep Kue Dorayaki Negeri Sakura, Cocok untuk Buka Puasa di Rumah, Mudah Anti Ribet

Cara membuat:

1. Siapkan tepung maizena

2. Tambahkan tepung oat dan sweetener, kemudian aduk hingga rata

3. Tambahkan fiber creme (bisa diganti susu bubuk)

4. Tambahkan margarin (bisa diganti labu kukus (aduk hingga rata)

5. Tambahkan madu, aduk kembali hingga rata

6. Gunakan tangan untuk mengaduk, hingga adonan kalis

Baca Juga: Resep Cara Membuat Kue Nastar Lembut Cocok untuk Sajian Lebaran

7. Untuk ukuran lebih rata, boleh gunakan timbangan. Pada resep ini menggunakan 5 gram

8. Bentuk bulatan, kemudian letakkan diatas teflon yang belum dipanaskan

9. Beri sedikit lubang diatasnya untuk meletakkan selai nanas

10. Lakukan hingga adonan habis

11. Selanjutnya letakkan selai nanas diatas lubang yang sudah dibuat tadi

12. Selanjutnya panggang hingga matang, jangan lupa tutup teflonnya

Baca Juga: Resep Cara Membuat Telur Dadar Padang Ala Rumahan

Itulah resep cookies nanas yang dibuat tanpa menggunakan oven, tepung dan telur.

Apabila tidak memiliki teflon, bisa menggunakan oven dengan suhu 160 derajat saat memanggang.***

 

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah