Tips Mengetahui dan Memperbaiki Kesalahan Anda yang Membuat Hubungan Selalu Gagal

6 Februari 2023, 19:47 WIB
Ilustrasi tips mengetahui dan memperbaiki kesalahan anda yang membuat hubungan selalu gagal. /Pixabay/ bingodesigns

RINGTIMES BALI - Memang hubungan bagi pasangan tidak selalu berjalan mulus dan terkadang menjadi paket lengkap ‘menyenangkan sekaligus sulit’.

Saat-saat yang membuat pasangan tertantang adalah ketika komitmen sebuah hubungan berada di tanduk perpisahan yang membuat kedua belah pihak saling mencari kesalahan.

Penelitan tentang kesalahan dalam sebuah hubungan dalam jurnal media Independen The Lancet memeriksa sebanyak 9 persen sampai 70 persen wanita mengakui dirinya tercemar secara emosional yang berujung gagalnya ikatan cinta.

Oleh karena itu, pasangan yang kurang menyadari kalau dirinya sudah melakukan kesalahan, tidak memandang gender baik pria atau wanita berpotensi menjadi pelaku perusak hubungan tanpa sadar.

Baca Juga: 4 Tips Mengatasi Trauma Masa Kecil yang Anda Tidak Sadari Terbawa Sampai Dewasa

Hal tersebut terjadi secara bertahap seperti mulanya menjadi manipulatif, pengontrol, sampai menjadi kasar yang tidak semestinya orang dewasa lakukan.

Dilansir tyourtango.com, Senin, 6 Februari 2023, berikut beberapa tips untuk mengetahui kesalahan dan solusi untuk memperbaiki hubungan.

Lelucon-lelucon Pemicu

Memberikan gurauan jahat yang niatnya sebenarnya bukan untuk menghina tetapi pasangan bisa mengira sebaliknya.

Hal yang pertama dan menjadi terlarang yaitu hindari menertawakan kelemahan pasangan baik dari sisi masalah keluarganya, penyakitnya, atau kesedihannya.

Anda harus bijak, berikan kata-kata mutiara dan tegurlah dengan cara baik dan anda harus juga memberikan penjelasan mengapa anda tidak suka dengan sikapnya.

Baca Juga: Tips Solusi Bersihkan Wajan Gosong Jadi Kinclong, Hanya dengan Bahan Sederhana di Rumah

Ketika mental seseorang sedang tidak berdaya maka sangat mudah untuk anda mengendalikan jiwanya.

Takut Pasangan Pergi

Mengekang kekasih karena takut ia pergi justru membuatnya merasa tidak bebas, apalagi jika ternyata pasangan anda memiliki sejarah pacaran yang negatif dan membekas, mulai sekarang percaya sama dia dan dengarkan keluhannya.

Sikap yang terlalu kritis membuat satu sama lainnya menjadi kaku, sebenarnya dia itu teman hidup bukan sekadar pacar sementara atau orang lain yang singgah, kalau pasangan tidak nyaman maka dian akan ragu-ragu membagikan perasannya.

Silent Treatment Tidak Pada Tempatnya

Diam saat marah adalah kesalahan karena tidak ada momen evaluasi satu sama lain, mengoreksi dan saling jujur menjadi krisis berkepanjangan dalam ikatan anda sehingga membuatnya gugup atau cemas saat berada di dekat anda.

Berbicaralah seperti anda berada di depan teman buka musuh. Baiknya, saling terbuka dan komunikasikan apa yang menjadi pemicu pertengkaran serta beritahu dia kesalahan apa yang tidak anda sukai.

Kalau ternyata ada beda pemikiran dan masih berantem maka cobalah beri ruang dan jauhi dia sementara waktu sampai amarah keduanya kelar.

Baca Juga: Ingin PDKT Berjalan Lancar? Simak Tips Ini Agar Asmara Semakin Berkembang

Kompromi Sebelah Arah

Tahukah anda salah satu sikap buruk dalam hubungan adalah mau menang sendiri dan mengambil keputusan tiba-tiba tanpa meminta persetujuan.

Alhasil pasangan tidak mengambil keputusan atau lama-kelamaan abai karena tahu kalau ia tidak diizinkan.

Cara memperbaikinya adalah tanyakan pilihannya dan perasaannya terhadap apa yang anda lakukan untuk hubungan bersama.

Bisa juga dengan menawarkan beberapa langkah dengan catatan saling memberikan alasan yang logis dan dengan akhir yang saling deal.***

 

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha

Tags

Terkini

Terpopuler