Resep Praktis Olahan Daging Kurban Paling Empuk, Tak Perlu Direbus

4 Juli 2022, 07:23 WIB
Berikut resep praktis olahan daging kurban enak dan tetap empuk untuk menu Idul Adha, spesial tanpa harus direbus. /Pixabay/webandi

RINGTIMES BALI -  Temukan resep praktis mengolah daging kurban agar tetap empuk.

Daging kurban saat hari raya Idul Adha biasa diolah menjadi berbagai macam menu makanan.

Dalam pengolahannya biasanya daging kurban direbus dahulu agar empuk.

Baca Juga: Resep Pai Buah Segar dan Gurih untuk Dessert di Idul Adha

Namun ada satu resep rahasia yang bisa dicoba untuk membuat daging tetap empuk tanpa harus direbus.

Berikut resep olahan daging sapi empuk tanpa direbus dikutip dari kanal Fluffy Kasih:

Bahan:

500 gr daging sapi iris tipis

2 butir telur

Bumbu rendaman:

2 Sdm saos tiram

2 Sdm kecap manis

1 Sdm kecap asin

1 Sdm saos tomat

1 Sdm tepung maizena

Baca Juga: 3 Cara Membersihkan Daging Kurban agar Tetap Awet, Jangan Dicuci

Bumbu 1:

3 siung bawang putih

1 buah bawang bombai

1 buah paprika merah

Bumbu 2:

1 Sdm kecap manis

1 Sdm saos tiram

1 Sdm merica hitam bubuk

Cara mengolah:

1. Masukkan daging sapi pada wadah dan tambahkan 2 butir telur

2. Masukkan semua bumbu rendaman kemudian aduk hingga rata

3. Diamkan selama 10 menit

Baca Juga: Cara Membuat Gulai Kambing atau Sapi yang Lezat dan Mudah

4. Potong - potong bumbu 1, bawang putih potong kecil-kecil sementara bawang bombai dan paprika potong sesuai selera.

5. Goreng adonan daging sapi yang sudah didiamkan sampai setengah matang

6. Tumis semua bahan bumbu 1 sampai harum kemudian masukkan daging sapi yang sebelumnya sudah digoreng setengah matang.

7. Tambahkan semua bumbu 2 dan aduk hingga rata, tunggu hingga matang.

8. Olahan daging sapi empuk siap disajikan untuk menu Idul Adha Anda.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler