5 Alutsista Canggih Buatan Dalam Negeri, Salah Satunya Panser Badak

24 November 2021, 17:28 WIB
Panser Badak buatan PT Pindad, salah satu Alutsista buadatn dalam negeri. /pindad.com

RINGTIMES BALI – Dalam urusan Alutsista, perusahaan dalam negeri juga memiliki kemampuan yang tidak kalah hebat dari perusahaan luar negeri.

Perusahaan-perusahaan ini telah mampu mengembangkan teknologi militer dengan memproduksi Alutsista canggih.

Dilansir dari Kanal YouTube Militer SMB pada 24 November 2021, berikut adalah Alutsista canggih yang dibuat perusahaan dalam negeri.

Baca Juga: Alutsista TNI Buatan PT Pindad Paling Mematikan dan Diakui Dunia, Senapan SS2V4 hingga Panser Anoa

1. Kendaraan Tempur R-HAN 122B

Kendaraan tempur ini adalah hasil kerjasama antara  PT Pindad, PT Dahana, PT Dirgantara Indonesia, serta Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional.

Alat temur ini merupakan kendaraan peluncur roket laras banyak atau multiplayer rocket launcher System (MRLS).

Kendaraan ini telah lolos uji dan dapat berfungsi dengan stabil sesuai dengan spesifikasi yang diharapkan tanpa ada kerusakan saat eundiren maupun penembakan.

Baca Juga: Kemajuan Alutsista di Indonesia Buatan PT Pindad untuk TNI

2. Kapal cepat rudal 60 meter

Kapal Cepat Rudal 60 meter (KCR 60 m) dirancang oleh divisi desain PT Pal Indonesia dan merupakan kapal perang hail pengembangan dari kapal Fast Patrol Boat FPB 57 meter.

Kapal perang ini dilengkapi dengan senjata kaliber 20 mm dan peluncur rudal anti kapal permukaan.

Kemampuan berlayar kapal ini bisa mencapai 5 hari dengan kecepatan jelajah hingga 20 knot dan membawa 55 personel.

Baca Juga: Spesifikasi dan Kecanggihan Rantis Hawkei, Alutsista Buatan Australia yang Dilirik TNI AD

KCR 60 m ini biasanya menjaga perbatasan wilayah laut Indonesia. Kapal perang ini juga diminati oleh Negara Malaysia dan Filipina

3. Kapal Selam Alugoro 405

Kapal Selam Alugoro 405 membutuhkan waktu pembuatan sekitar 2 tahun. Pengerjaan awalnya merupakan kerjasama antara PT Pal Indonesia dan pemerintah korea selatan dengan proses transfer teknologi.

Spesifikasi umum Kapal Selam Alugoro 405 adalah berjenis diesel elektrik U209 (Nagapasa Class) yang memiliki panjang keseluruhan 61,3 meter dengan kecepatan mencapai 21 knot ketika berada di bawah air.

Baca Juga: 8 Alutsista Amerika Serikat yang Tidak Dijual ke Publik, Pesawat Tempur, Kapal Selam hingga Bom Nuklir

Kapal Selam ini mampu membawa 40 kru dengan kemampuan jelajah hingga 50 hari. Kapal selam ini didesain dengan life time mencapai 30 tahun.

4. P6 ATAV 

P6 ATAV merupakan kendaraan taktis diproduksi oleh PT Sentra Surya Ekajaya (SSE Defence).

Rantis P6 P6 ATAV ini mempunyai 3 titik untuk memasang senjata. Senjata yang biasa dipasang pada rantis ini adalah senapan mesin 7,62 mm. 

Baca Juga: 5 Perbandingan Kekuatan Militer Indonesia vs Malaysia, Angkatan Udara hingga Alutsista

Rantis milik Sat Bravo TNI ini juga bisa dipasang misil anti tank, misil anti serangan udara, dan minigun. 

Rantis buatan dalam negri ini dipasangi mesin turbo diesel 4 silinder berkapasitas 2300 cc dengan Kekuatannya 142 HP pada 3400 RPM.

P6 ATAV adalah kendaraan full armour standar STANAG level 1 yang memiliki kaca anti peluru dan ban runflat.

Baca Juga: Daftar Kekuatan Baru Alutsista TNI AD 2021, Tank, Mortar, Peluncur Roket, Artileri hingga Helikopter

Kendaraan taktis ini sangat praktis memiliki spesifikasi tempur yang canggih dan modern.

5. Panser Badak

Panser Badak buatan PT Pindad adalah varian baru dari keluarga Ranpur 6x6 yang dibuat berdasarkan kebutuhan satuan kavaleri.

Kendaraan ini dilengkapi dengan two-man turret kaliber 90 mm serta senapan mesin kaliber 7,62 mm.

Baca Juga: 4 Kekuatan Tank Harimau TNI AD yang Ditakuti Banyak Negara

Untuk daya gempur maksimal Panser Badak bias dioperasikan oleh 3 orang personil.

Mesin Panser Badak berjenis diesel 340 HP yang dilengkapi dengan Turbocharger Intercooler yang mampu membawa kendaraan ini pada top speed 80 km/h

Daya jelajah Panser Badak bias mencapai sejauh 600 kilometer. Dengan spesifikasi ini Panser Badak dinilai lebih baik dari Panser tarantula milik Korea Selatan.

Baca Juga: Attack Helikopter yang Dimiliki TNI AD Ternyata Buatan Rusia dan Amerika

Demikianlah 5 Alutsista modern dan canggih milik Indonesia yang dibuat perusahaan local.

Semoga perusahaan lokal Indonesia bias lebih maju untuk memproduksi segala kebutuhan alutsista dalam negeri.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler