4 Perusahaan RAM DDR5 Terbaik Tahun 2021, Mulai Corsair sampai G.Skill

15 November 2021, 12:32 WIB
4 perusahaan RAM DDR5 terbaik tahun 2021, mulai Corsair sampai G.Skill /Tangkap layar YouTube.com/G.SKILL Official

RINGTMES BALI – teknologi DDR5 yang sudah semakin dikembangkan menjadikan memory module ini akan menjadi penguasa pasar RAM.

Perusahaan-perusahaan besar mulai menjajaki teknologi terbaru ini dan meluncurkan RAM DDR5 edisi masing-masing.

Untuk harga, memang RAM DDR5 memiliki harga yang lumayan tinggi mengingat masih adanya krisis chip dunia, namun dengan pengembangan teknologi yang semakin pesat dipastikan harga DDR5 akan semakin terjangkau.

Baca Juga: RAM DDR5 Hadirkan Teknologi Baru, Mampu Menembus 7000mhz

Dikutip dari Wepc pada Senin 15 November 2021, ada 4 perusahaan yang sudah meluncurkan seri ram DDR5 buatan mereka yang dipastikan akan memberikan keunggulan pada masing-masing mereknya.

Module RAM yang pertama adalah ram buatan perusahaan terkenal Corsair. Dengan nama Corsair Dominator Platinum RGB 32GB 5200MHz DDR5, dipastikan akan dilirik para penyuka teknologi.

Corsair memang dikenal memiliki kualitas perangkat yang sangat baik. Perusahaan ini banyak membuat komponen komputer seperti PSU dan CPU cooling radiator.

Baca Juga: Daftar Harga Pesawat Tempur Indonesia, Gunakan Teknologi dan Senjata yang Canggih

Namun hal yang paling menonjol adalah kualitas PSU yang selalu dapat dipercaya oleh masyarakat.

Perusahaan yang kedua adalah G Skill. Setelah berhasil membuat rekor terbaru dalam pembuatan kecepatan ram yang mencapai 7000 Mhz.

Perusahaan ini juga meluncurkan jenis RAM yang memiliki kecepatan lebih rendah dari lainnya.

Baca Juga: 5 Teknologi Militer Canggih Buatan Indonesia, Tank Boat Antasena, Drone Elang Hitam, Rudal Petir

Dengan nama RAM G Skill Trident Z RGB 32 GB 6600MHz DDR5, perusahaan ini mulai menjajaki pembeli yang berfokus pada tidak hanya kecepatan namun juga ergonomis.

Penggunaan chip buatan Samsung ini akan dijamin mampu bertahan pada kondisi yang berat.

Perusahaan Corsair masih berada pada peringkat ketiga dengan RAM DDR5 baru yang lebih terjangkau dan memiliki frekuensi yang lumayan tinggi. Dikenalkan dengan nama Corsair Vengeance Black 32GB 5200MHz DDR5.

Baca Juga: 5 Teknologi Militer Canggih Buatan Indonesia, Tank Boat Antasena, Drone Elang Hitam, Rudal Petir

Corsair dengan kode Vengeance merupakan seri yang paling banyak digunakan oleh para gamer, bukan hanya karena tampilan yang bagus, namun juga pada kecepatan yang bisa dicapai dengan modul memori ini.

Jajaran RAM DDR 5 terbaik yang terakhir adalah RAM dari Geil Polaris DDR5 32 GB 4800mhz.

Geil Polaris merupakan merek yang jarang terdengar bukan tanpa sebab, melainkan, karena memberikan seluruh kemampuannya untuk mengembangkan RAM DDR5.

Baca Juga: Menteri BUMN dan BRI Dukung Produksi Padi Model Bisnis Klaster Teknologi Modern di Cirebon

Dengan harga yang relatif lebih murah, Geil Polaris datang memberikan Kit Memori dengan frekuensi 4800Mhz, lebih kecil dari pada pesaing yang lain namun kualitas bisa jadi lebih baik.

Dengan penggabungan frekuensi dan harga sangat baik, mungkin ini adalah RAM yang kamu cari.

Perlu diperhatikan jika teman-teman ingin mengubah module memori RAM dari DDR4 ke DDR5, kalian harus juga mengganti module motherboard, karena perbedaan socket RAM pada motherboard.***

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler