Biskuit Khong Guan Viral, Netizen: Baru Tahun Ini Prank Rengginang Gak Ada

- 20 Mei 2020, 23:46 WIB
Wadah Biskuit Khong Guan
Wadah Biskuit Khong Guan //khongguan.co.di

RINGTIMES BALI – Menjelang datangnya hari raya Idul Fitri 1441 H, Ada-ada saja yang menjadi perbincangan hangat netizen di Twitter.

Ada salah satu trending Twitter yang cukup menarik dimana momentum ini tepat mendekati hari raya Idul Fitri.

Tweet Khong Guan menjadi salah satu pembicaraan yang ramai dibahas dengan jumlah tweet lebih dari 12 ribu kali berdasarkan pantauan Tim Portal Jember (PRMN Group).

Baca Juga: Pelapor Andre Taulany dan Rina Nose Tetap Ngotot Meski Prilly Latuconsina Meminta Mereka Dimaafkan

Khong Guan merupakan salah satu merk produk biskuit yang memang selalu ramai diburu di masa Idul Fitri.

Biskuit yang awalnya dirintis di Singapura ini sudah lebih 70 tahun berproduksi dan juga terkenal hingga Indonesia.

Namun, pada saat hari raya Idul Fitri, terkadang pernah dari kita mengalami isinya tidak sesuai dengan aslinya.

Baca Juga: Para Pemudik Melalui Pelabuhan Sampit Dipastikan Nihil Oleh KSOP

Hal ini juga menjadi trend yang ramai dibicarakan di Twitter saat ini dengan trending tulisan "Khong Guan".

"Aku mah apa atuh khong guan juga isinya kerupuk :(," sedih @ Zzyyyaaaa.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Portal Jember (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x