Dokumenter 'Framing Britney Spears' Ungkap Propaganda dan Sisi Kelam Kehidupan Sang Bintang Pop

- 12 Februari 2021, 21:00 WIB
Bintang Pop Hollywood Britney Spears
Bintang Pop Hollywood Britney Spears /Twitter.com/@britneyspears

2. Kampanye #FreeBritney

Film dokumenter berdurasi 75 menit ini disutradarai oleh Samantha Stark. Isi ceritanya yang mengangkat tentang budaya selebriti Hollywood yang kejam dan berada di posisi lingkungan yang ‘beracun’ ini menuai kampanye #FreeBritney, terutama saat penayangan perdana Framing Britney Spears pada 5 Januari 2021 lalu.

Beberapa sahabat selebriti Britney seperti Paris Hilton dan Rose McGowan sempat menyuarakan bahwa Britney pantas untuk mendapatkan hak kehidupan sepenuhnya atas dirinya.

Lalu, sejak debut film Framing Britney Spears ini, semakin banyak selebriti dan penggemar yang bergabung menyerukan kebebasannya. Miley Cyrus pun bahkan menyerukan kecintaannya pada Britney di acara Super Bowl pada 7 Februari 2021 lalu.

Baca Juga: Novel ‘Berhenti di Kamu’ Karya dr. Gia Pratama Akhirnya Diadaptasi Menjadi Film

3. Justin Timberlake diserang

Framing Britney Spears menjadi sorotan utama tak hanya mengenai kehidupan kariernya, namun juga kehidupan pribadinya yang pernah menjalin asmara dengan penyanyi Justin Timberlake di tahun 1999.

Justin yang baru hiatus dari grup musik N’Sync saat itu dikatakan sebagai orang yang ‘menumpang ketenaran’ dari Britney yang sedang berada di puncak kariernya.

Terlebih saat keputusan Justin untuk merilis album di tahun 2002 berjudulkan Justified, yang bertepatan dengan momen putus cintanya dengan Britney.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Romantis untuk Ditonton di Akhir Pekan

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Buzzfeed Popsugar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x