Marak Body Shaming, Yuk Cintai Diri Sendiri Dulu

- 4 September 2020, 13:52 WIB
Ilustrasi body shaming, cintai diri sendiri
Ilustrasi body shaming, cintai diri sendiri /

RINGTIMES BALI - Ditengah maraknya kasus body shaming yang terjadi. Ternyata sikap mencintai diri sendiri bisa menjadikan Anda lebih baik dalam menghadapi body shaming yang mungkin saja bisa Anda alami.

Namun ada banyak orang yang masih menilai dirinya sendiri tidak bagus dan tidak baik, sehingga body shaming yang dialamakan padanya membuat kepercayaan dirinya semakin berkurang.

Bagi Anda yang masih bermasalah dalam menghargai dan mencintai diri sendiri, berikut ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan,

Baca Juga: 5 Kontroversi Revina VT, dari Body Shaming hingga Sebut Netizen Miskin

1). Luangkan Waktu

Cara pertama untuk bisa mencintai diri sendiri adalah meluangkan waktu dengan baik. Apakah anda tipe pekerja keras atau tipe orang yang membutuhkan liburan jika diperlukan ? tak masalah. Tetapi bayar diri anda dengan meluangkan waktu untuk istirahat, minimal untuk tidur yang berkualitas. Manusia bekerja untuk dibayar dan bersekolah untuk menuai ilmu. Begitupun dengan diri anda yang menginginkan bayaran atas apa yang telah ia lakukan.

2). Cari Kegiatan Sesuai Bakat

Mencari kegiatan sesuai dengan bakat anda akan membantu anda untuk mencintai diri anda sendiri lebih jauh lagi. Apa hubungannya antara kegiatan dan cinta? tentu saja ada dimana anda melakukan kegiatan yang anda bisa dan anda sukai.

Baca Juga: Fashion Kekinian dengan Kreasi Tie Dye, Intip Cara Pembuatannya

Maka anda akan sadar betapa bergunanya diri anda dalam bakat tersebut. Banyak orang yang tidak mencintai diri mereka sendiri karena menganggap bahwa mereka tidak bisa melakukan apapun dengan benar, padahal bukan seperti itu. Masing-masing manusia memiliki porsinya dan kelebihannya sendiri.

3). Berhenti Jadi Orang Lain

Jangan jadi orang lain jika ingin mencintai diri sendiri. Teorinya hanya berbicara tanpa benar-benar ingin tahu siapa anda, dan bagaimana anda hidup. Untuk itu berhenti jadi orang lain dan percaya dirilah menjadi diri sendiri.

Baca Juga: Fakta Menarik Bulan September Jarang Diketahui, Asal Usul Hingga Morning Glory

Kehidupan ini adil jadi setiap anda merubah diri pasti ada yang suka maupun benci, jangan takut dengan pandangan orang lain. Selama anda merasa perubahan diri anda tidak melewati batasan yang ada jangan ragu untuk menjadi diri sendir

4). Hargai Tubuh Anda

Menghargai tubuh anda merupakan cara untuk mencintai diri sendiri. Seringkali banyak orang yang merasa minder karena tubuh pendek, perut gendut, mata sipit, kulit hitam dan hal lainnya. Semua sudah dipilihkan dan disesuaikan dengan masing-masing pribadinya tanpa harus malu atau minder cobalah untuk hargai diri anda dan jangan dengarkan orang lain.

Baca Juga: Life Hack : Tips & Trick yang Bisa Dilakukan Ketika Kamu Merasa Stuck

5). Bersyukur

Anda tidak berterima kasih atas apa yang sudah diberikan Tuhan pada diri anda ? bagaimana dengan orang lain? Tubuh tanpa kaki, jantung bermasalah, mental yang terganggu, permasalahan hidup yang rumit hingga mereka memutuskan untuk bunuh diri.

Sedangkan masalah anda hanyalah percaya diri dan juga minder. Cobalah untuk bersyukur maka anda bisa mencintai diri sendiri dengan mata terbuka dan justru bisa melakukan berbagai hal secara maksimal

6). Keluar dari Zona Nyaman

Baca Juga: Light Novel Terbaru Haruhi Suzumiya Akan Segera di Rilis, Simak Ceritanya

Berhentilah diam di zona nyaman, hal tersebut tak membuat anda berkembang dan berubah menjadi semakin baik. Mencintai diri sendiri bukan berarti memanjakan saja, tapi memberikan yang terbaik untuk diri sendiri agar bisa berubah menjadi lebih baik lagi.

Apalagi perubahan tersebut bisa membawa kesuksesan pada kita di masa depan baik secara psikologi ataupun real. Jadi cobalah hal baru dan jangan ragu untuk keluar dari zona nyaman.***

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah