Cek Harga Pasaran Jenis Kucing Anggora yang Populer di Indonesia

- 6 Februari 2023, 11:33 WIB
Kucing Anggora (Tangkapan layar: Youtube Mimi Hayami)
Kucing Anggora (Tangkapan layar: Youtube Mimi Hayami) /Youtube Mimi Hayami

RINGTIMES BALI - Anggora merupakan salah satu ras kucing yang banyak diminati masyarakat Indonesia untuk dijadikan hewan peliharaan karena tingkahnya yang lucu dan menggemaskan. 

Kucing anggora berasal dari katanya adalah Ankara yaitu Ibukota Turki dan di Indonesia sendiri untuk menyebut istilah kucing jenis ini adalah Turkish Angora Cat yang memiliki tampilan menggemaskan. 

Pada tahun 1970, kucing angora Turki ini didaftarkan secara resmi ke Centre for Veterinary Education (CVE) sebagai ras kucing independen, selain itu ras ini memiliki ciri khasnya adalah bulu warna putih panjang menjuntai dengan mata berbeda warna.

Pada 1978, ada warna lain kucing anggora turki yang didaftarkan ke CVE, antara lain kucing angora Turki yang berwarna abu-abu orange dan hitam dan tidak sembarangan melepas jenis ras kucingnya ke pasaran luar negeri.

Jika ada permintaan dari luar negeri yang membeli kucing jenis ini, kucing tersebut harus sudah bersertifikat dan sudah disteril, jadi kucing ras ini tidak bisa dikembangbiakkan di negara lain.

Di Indonesia hanya ada enam orang yang memiliki kucing angora Turki asli dan mereka memegang sertifikat keasliannya bahkan harga kucing tersebut bisa mencapai ratusan juta rupiah.

Baca Juga: Cara Merawat Kucing Anggora Termasuk Pahami Karakteristiknya Sebelum Memeliharanya

Harga kucing anggora yang populer di Indonesia  sendiri bervariasi mulai dari kucing anggora kecil hingga dewasa atau berdasarkan bentuk fisiknya yang lain, berikut ini jenis-jenis kucing anggora beserta kisaran harganya masing-masing yang dilansir dari kanal YouTube Mimi Hayami pada 5 Februari 2023.

Harga Kucing Anggora di Indonesia

Ilustrasi Kucing Anggora.
Ilustrasi Kucing Anggora. PIXABAY/pratanee0

1. Anggora Hasil Perkawinan Anggora dengan Kucing Kampung

Harganya paling murah dibandingkan jenis angora lainnya, karakteristiknya adalah memiliki struktur tulang dan bulu seperti kucing kampung, namun, bentuk wajah dan matanya mirip seperti anggora asli.

Anda hanya membutuhkan uang sekitar 200 hingga 400 ribu rupiah untuk mendapatkan ia masih berumur tiga bulan baik yang belum vaksin atau sudah vaksin sedangkan untuk kucing usia enam bulan harganya berada di kisaran 600 ribu rupiah dan sudah divaksin.

2. Campurkan Kucing Anggora dengan Kucing Persia

Anda perlu mengeluarkan uang sekitar 500 hingga 700 ribu rupiah untuk anak kucing usia tiga bulan atau harga anak kucing anggora yang belum divaksin sedangkan harga sekitar 900.000 hingga 1 juta rupiah yang sudah divaksin.  

Untuk ukuran yang lebih besar dan usianya sudah lebih dari enam bulan, Anda perlu menyiapkan uang sekitar 2 jt untuk yang sudah divaksin.

Baca Juga: Cara Mudah Bedakan Kucing Anggora dengan Persia yang Harus Diketahui

3. Anggora Asli Hasil Perkawinan Anggora dengan Anggora 

Jika Anda menginginkan kucing anggora asli yang masih berusia tiga bulan saja harus menyiapkan uang sekitar tiga juta rupiah untuk yang belum divaksin dan tujuh juta rupiah untuk yang sudah divaksin. 

Sedangkan untuk usia di Kisaran enam bulan atau kucing anggora dewasa asli harganya bisa dua kali lipat yaitu 8-9 juta rupiah untuk yang belum vaksin dan 12 Juta yang sudah vaksin. 

Demikian kisaran harga pasaran jenis kucing anggora yang populer untuk dijadikan hewan peliharaan di Indonesia dan wajib Anda cek sebelum membelinya. ***

 

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah