Arti Warna Baret di Kesatuan TNI AD

- 19 November 2021, 13:08 WIB
Ilustrasi arti warna baret di kesatuan TNI AD.
Ilustrasi arti warna baret di kesatuan TNI AD. /

RINGTIMES BALI – Baret adalah penutup kepala yang banyak dipakai oleh para pasukan militer Indonesia.

Setiap kesatuan memiliki ciri khas baretnya masing-masing, hal ini untuk menunjukkan identitas kesatuan.

Jenis, warna, bahkan cara pemakaian baret berbeda-beda setiap tingkatan kesatuan militer Indonesia.

Baca Juga: Jenderal Andika Perkasa Resmi Dilantik, Berikut Daftar Lengkap Panglima TNI yang Pernah Menjabat di Indonesia

Pembahasan kali mengenai jenis dan warna baret kesatuan TNI AD, dilansir dari laman YouTube Lycma Mil-Tech pada 19 November 2021:

1. Baret Hijau Mabes Angkatan Darat dan Teritorial

Digunakan oleh markas besar TNI AD, Kodam, dan satuan territorial seperti Kodim dan Koramil.

Baret ini bewarna hijau terang dengan emblem Kartika Eka Paksi dengan burung garuda, perisai merah putih dan satu bintang diatasnya.

2. Baret Hijau Infanteri

Digunakan oleh satuan kecabangan Infanteri mulai dari tingkat Husaenif atau pusat kesenjataan Infanteri hingga pusat pasukan atau Batalion Infanteri.

Baca Juga: Presiden Jokowi Lantik Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa di Istana Negara

Baret infanteri menggunakan lambing Yudha Wastu Pramuka yang bergambar dua senapan beserta sangkurnya dengan posisi daling menyilang.

Yudha Wastu Pramuka adalah prajurit yang paling depan dalam peperangan.

3. Baret Hijau Kostrad

Satuan tempur terbesar angkatan darat yaitu Kostrad Emblem Dharma Putra atau Cakra Sapta Agni yang berbentuk senjata cakra dengan tujuh ujung berapi.

Dalam cerita pewayangan senjata cakra ini adalah senjata yang tidak terkalahkan.

4. Baret Raider

Baca Juga: Kemajuan Alutsista di Indonesia Buatan PT Pindad untuk TNI

Hijau coklat dengan lambing Raider, dengan perisai merah putih diagonal dengan elemen pisau dan kilat didepannya.

Selain emblem lambang Raider pada baret juga dipasang emblem brefet mobil udara atau mobut.

5. Baret Hijau Zeni

Dipakai oleh Direktorat Zeni Angkatan Darat, menggunakan emblem Yudha Karya Satya Bhakti, yang berarti mengabdi dengan setia dalam tugas perang dan pembangunan.

Baca Juga: Kemajuan Alutsista di Indonesia Buatan PT Pindad untuk TNI

Zeni memiliki tugas untuk memberikan tempur Zeni dan tugas administrasi Zeni, seperti konstruksi, destruksi, penyamaran, hingga menjinakkan bahan peledak.

6. Baret Perhubungan Angkatan Darat

Digunakan oleh kesatuan percabangan perhubungan mulai dari tingkat direktorat perhubungan angkatan darat, badan pelaksana perhubungan hingga tingkat pasukan.

Gambar emblem yang tersemat dalam baret adalah Cighra Apta Nirbhaya atau merpati perang. Dalam sejarah digunakan sebagai alat komunikasi jarak jauh.

7. Baret Hijau Bekang

Baca Juga: Pelantikan Jenderal Andika Perkasa, Berikut Tugas dan Kewajiban Panglima TNI Menurut Undang-Undang

Baret ini digunakan oleh satuan percabangan perbekalan dan angkutan, mulai dari direktorat hingga badan pelaksana.

Memiliki tugas utama menyediakan logistik tempur dan angkutan perang, dengan emblem Dharmagati Ksatria Jaya.

Gambar emblem dengan bintang delapan dengan roda gigi, dan bintang emas di bagian atas.

Baca Juga: Jenderal TNI Andika Perkasa Terima Kunjungan Gubernur Papua Barat, Bahas Penerimaan Bintara Otsus

8. Baret Merah Kopasus

Dipakai oleh komando pasukan khusus atau Kopasus dengan warna merah darah, dengan emblem Tribhuana Candraca Satya Dharma.

Dengan arti pasukan yang setia memiliki kemampuan tempur tiga mantra, yaitu darat, laut, dan udara.

Lambing berbentuk bingkai sego delapan yang didalamnya terdapat pisau komando, sayap dan jangkar.

Baca Juga: TNI AD Mulai Uji Coba Laser Warning System Buatan Lokal

9. Baret Hitam Kavaleri

Dengan emblem lambang Tri Daya Cakti yang berarti tiga kekuatan yaitu daya gerak, daya tembak, dan daya kejut.

Lambing berupa tank dengan latar belakang tombak dan pedang bersilang. Serta tapal kuda di bagian atas.

Baret hitam digunakan oleh satuan Kavelri dari pusat persenjataan Kavaleri hingga pasukan.

10. Baret Coklat Armed

Baca Juga: 4 Pesawat Tempur Terbaru Andalan TNI AU, Sukhoi Su 27 Paling Canggih

Warna baret coklat dengan emblem Tri Sandhya Yudha, berupa gambar dua buah Meriam yang saling berhadapan dan sebuah amunisi artileri.

11. Baret Coklat Arhanud

Baret bewarna coklat dengan emblem Vyati Rakca Bhala Cakti yang berarti prajurit sakti penjaga angkasa.

Dengan simbol berupa busur panah dan anak panah yang siap ditembakkan ke atas.

Baca Juga: Profil Letda Ajeng, Pilot Pesawat Tempur TNI AU Wanita Pertama di Indonesia

12. Baret Hijau Penerbad

Dipakai oleh satuan percabangan penerbangan Angkatan Darat mulai dari tingkat pusat penerbangan angkatan darat hingga tingkat skatdron.

Sebelumnya menggunakan baret berwarna merah bata, namun diganti dengan baret berwarna hijau.

Inilah jenis, warna, dan arti emblem pada pasukan militer TNI AD.***

 

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah