Arti Mimpi Menjadi Imam Sholat Menurut Primbon Jawa

- 11 November 2021, 13:56 WIB
Ilustrasi arti mimpi jadi imam sholat.
Ilustrasi arti mimpi jadi imam sholat. /Pexels/GabbyK

RINGTIMES BALI – Imam dalam sholat adalah pemimpin yang wajib ditaati. Seorang imam yang baik harus memiliki kompetensi seperti bacaan Al-Qur’an yang lancar, punya banyak hafalan surat, memiliki ilmu agama yang tinggi, dan mempunyai sifat sholeh.

Namun apa jadinya jika seseorang yang belum pernah jadi imam sholat bermimpi menjadi imam sholat? Apakah itu merupakan pertanda dari sesuatu?

Baca Juga: 10 Arti Mimpi Banjir Menurut Primbon Jawa, Bermakna Kebahagiaan hingga Peringatan

Dilansir dari kanal YouTube Klenik TV pada 11 November 2021, berikut adalah arti mimpi menjadi Imam sholat berdasarkan primbon.

Berdasarkan primbon Jawa, jika Anda bermimpi menjadi imam sholat, itu merupakan pertanda Anda akan diberikan amanah atau jabatan dalam waktu dekat.

Jika Anda saat ini adalah seorang anggota organisasi, dalam waktu dekat Anda akan mendapatkan jabatan pada organisasi yang Anda ikuti. Jabatan itu Anda dapatkan karena orang-orang di sekitar Anda percaya pada kapasitas Anda.

Baca Juga: Arti Mimpi Berenang di laut menurut Primbon Jawa, Pertanda Baik dan Buruk

Anda dianggap memiliki kapasitas dalam memimpin. Harapan pada diri Anda begitu besar hingga mereka percaya Anda bisa jadi pemimpin yang baik.

Jika itu terjadi, ada baiknya Anda membuktikan kapasitas diri Anda. Jangan sampai Anda membuat orang lain kecewa. Apalagi orang itu telah percaya sepenuhnya pada diri Anda.

Anda bisa mulai belajar mendengarkan pendapat orang lain. Seorang pemimpin yang baik biasanya merupakan pemimpin yang aspiratif. Mereka bisa mendengarkan keluh kesah dari orang-orang yang berada di bawahnya.

Halaman:

Editor: Rani Purbaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah