Arti Mimpi Terjatuh di Awal Tidur Menurut Medis, Bukan Tanda Bahaya

- 11 November 2021, 19:52 WIB
Ilustrasi arti mimpi jatuh di awal tidur
Ilustrasi arti mimpi jatuh di awal tidur /pixabay.com/Pexels

RINGTIMES BALI – Pernah gak sih kalian saat mau istirahat malam hari dengan tenang tapi tiba-tiba terbangun dan merasakan sebuah hentakan seperti merasakan pengalaman hampir terjatuh? Jangan takut, itu hal yang normal.

Perasaan terjatuh sebelum tidur bukan karena mistis atau kepercayaan kalau ada yang mendorong kamu saat tidur.

Hal ini murni terjadi karena biologis, otak dipermainkan oleh sistem saraf kita sendiri. Saat tidur, hal yang paling normal terjadi adalah otak mulai memperlambat sistem kerja.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi tentang Lebah Menurut Primbon, Jadi Pertanda Buruk

Tidak sepenuhnya istirahat hanya informasi yang diolah lebih sedikit dari yang biasanya diterima saat melakukan kegiatan sehari-hari.

Hal ini biasanya terjadi saat seseorang mengalami mimpi terjatuh atau sedang masuk ke lucid dream dan mengalami perasaan terjatuh dari ketinggian. Keadaan ini akan membuat seorang langsung terbangun dari tidurnya.

Sebagian dari orang-orang yang pernah mengalami hal tersebut bisa langsung melanjutkan tidur, tapi ada juga beberapa orang yang setelah mengalami keadaan tersebut malah langsung merasa segar.

Baca Juga: 3 Arti Mimpi Bertemu Keluarga yang Telah Meninggal, Pertanda Baik akan Datang

Dikutip dari Sleep foundation pada Kamis, 11 November 2021, dijelaskan bahwa perasaan terjatuh itu disebabkan oleh sistem saraf manusia yang berubah saat kita tidur.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Sleep Foundation


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah