Arti Mimpi Hamil Sebelum Menikah Menurut Primbon Jawa, Pertanda Rezeki Melimpah

- 9 November 2021, 20:52 WIB
Beirkut Arti Mimpi Hamil Sebelum Menikah Menurut Primbon Jawa
Beirkut Arti Mimpi Hamil Sebelum Menikah Menurut Primbon Jawa /PEXELS/SHVETS production/

RINGTIMES BALI – Mimpi hamil walaupun belum menikah terkadang dialami oleh beberapa perempuan.

Terkadang, mereka yang mengalami mimpi hamil tersebut sampai pada fase akan melahirkan.

Di dunia nyata, hamil sebelum menikah merupakan sebuah hal yang tabu dan dianggap buruk.

Baca Juga: Arti Mimpi Tentang Ular, Pertanda Akan Bertemu Jodoh

Namun, menurut kitab primbon Jawa, mengalami mimpi hamil sebelum menikah merupakan pertanda baik.

Dilansir dari kanal YouTube Tafsir Mimpi pada 9 november 2021, berikut adalah arti mimpi hamil sebelum menikah menurut primbon Jawa:

1. Mimpi hamil muda

Menurut kitab primbon, mimpi hamil muda merupakan pertanda bahwa akan mendapatkan rezeki ataupun berkah.

Baca Juga: Arti Mimpi Melihat Ular Menurut Primbon Jawa, Tanda Jodoh Segera Datang

Rezeki di sini berupa harta benda. Sedangkan berkah dapat berupa kesehatan.

Jika saat mengalami mimpi ini Anda sedang sakit, maka Anda akan mendapatkan kesembuhan.

Ketika Anda mengalami sebuah masalah, maka akan mendapatkan solusi dari masalah tersebut.

2. Mimpi hamil dan melahirkan seorang anak

Mimpi hamil dan melahirkan seorang anak merupakan pertanda bahwa Anda akan mendapatkan rezeki yang melimpah.

Baca Juga: Arti Mimpi Melihat Ular Menurut Pandangan Islam

3. Mimpi melahirkan anak perempuan

Menurut primbon Jawa, mimpi melahirkan anak perempuan merupakan pertanda bahwa Anda akan dimudahkan dalam mencari rezeki.

4. Mimpi melahirkan anak laki-laki

Mimpi melahirkan anak laki-laki merupakan pertanda bahwa Anda akan mendapatkan kenaikan pangkat pada pekerjaan.

Mimpi ini melambangkan kenaikan dan kemajuan dalam berbagai bidang, seperti pekerjaan maupun usaha.

Baca Juga: 6 Arti Mimpi Gigi Copot Bagian Bawah Menurut Primbon Jawa, Pertanda Buruk

5. Mimpi hamil dan melahirkan anak kembar

Mimpi hamil dan melahirkan anak kembar merupakan pertanda adanya rezeki yang melimpah.

Rezeki tersebut bisa datang dari usaha maupun orang lain.

6. Mimpi hamil dan keguguran

Berbeda dengan arti mimpi hamil sebelumnya. Mimpi hamil dan keguguran merupakan pertanda buruk.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Melihat Hujan, Langkah Awal Memulai Tindakan

Jika Anda mengalami mimpi ini, rezeki maupun peluang yang ada di depan mata akan hilang dan tidak jadi kita dapatkan.

Untuk mengatasi hal ini, Anda harus berhati-hati dalam bertindak.

7. Mimpi hamil dan melahirkan sesar

Mimpi hamil dan melahirkan sesar merupakan pertanda bahwa Anda memerlukan bantuan.

Anda memerlukan bantuan dalam menjalani kehidupan atau mengerjakan pekerjaan yang sedang Anda lakukan.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah