5 Alasan Orang Baik Selalu Tersakiti, Nomor 2 Paling Bikin Kecewa

- 15 Mei 2021, 19:47 WIB
Ilustrasi orang baik yang tersakiti
Ilustrasi orang baik yang tersakiti /PIXABAY/HolgersFotografie

RINGTIMES BALI – Seringkali terdengar di sekitar kita istilah “Orang baik selalu tersakiti,” entah orang lain yang mengalami atau kita sendiri yang mengalaminya.

istilah tersebut muncul karena kerap kali perlakuan orang baik disepelekan dan dibalas dengan kejahatan.

Terkadang orang baik lebih fokus untuk menolong orang lain ketimbang dirinya sendiri, namun balasan yang didapat tidak sebanding dengan pengorbanannya.

Berikut ini alasan orang baik selalu disakiti atau diremehkan oleh orang sekitarnya, sebagaimana dilansir Ringtimesbali.com dari kanal YouTube Faza Media.

Baca Juga: 4 Kebiasaan Buruk Penghambat Kesuksesan, Salah Satunya Senang Menunda Pekerjaan

1. Mendahulukan orang lain

Orang baik cenderung memprioritaskan kebutuhan orang lain, walau ia tahu dirinya juga membutuhkan hal yang sama.

Mirisnya, orang baik terkadang rela berkorban demi kebahagiaan orang lain hingga lupa pada kebahagiaannya sendiri.

2. Menganggap semua orang baik

Baca Juga: 4 Cara Dihargai Orang Lain, Salah Satunya Hindari Berkata 'Baperan'

Beberapa orang baik sangat mudah tertipu, sebab ia tidak memelihara perasaan curiga sedikitpun dan menganggap orang lain memiliki sifat yang baik sepertinya.

Memelihara perasaan curiga sangat penting, agar bisa selalu waspada terutama pada orang asing. Tidak semua orang memiliki sifat penyayang, dan belas kasih.

3. Selalu menerima dan tidak mau membalas

Baca Juga: Denny Darko Ramal Nasib Indonesia, 'Masyarakat Dimusuhi Pemerintah'

Orang baik akan dengan mudah diremehkan, dijatuhkan, disakiti, hingga dinistakan, namun ia tidak pernah membalas atau sekadar membela diri.

Berdiam diri tanpa melakukan pembelaan akan membuat orang baik selalu tertindas, sebab itu beranilah untuk sekadar membela diri Anda di saat Anda tidak dihargai.

4. Sering kalah

Baca Juga: Pria di India Nekad Ajukan Izin Lewati Pengetatan Covid-19 Hanya Demi Seks

Kebanyakan orang baik akan berusaha semaksimal mungkin dengan usaha dan tenaganya untuk mencapai sesuatu yang ia inginkan.

Berbeda dengan orang jahat, ia akan menghalalkan segala cara demi meraih kesuksesan, bahkan tak jarang ia menjatuhkan orang-orang baik di sekitarnya.

5. Selalu disingkirkan

Baca Juga: 5 Rahasia Dahsyat Kalimat 'Kun Fayakun', Tanda Kebesaran Allah yang Perlu Diketahui Umat Islam

Orang baik yang berani menyampaikan kebenaran akan selalu mendapat perlakuan pahit dari orang-orang sekitarnya.

Tak jarang, banyak orang baik yang akhirnya tersingkir dan hanya boleh berada di tempat yang paling belakang.

Menjadi orang baik bukanlah kesalahan. Orang baik akan menuai kebaikan pula di kemudian hari, serta menggapai kesuksesan dan kebahagiaan yang selama ini tidak ia dapat dari orang-orang sekitarnya.***

https://www.youtube.com/watch?v=7cISnnRLHd4

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah