9 Doa Paling Dahsyat dalam Al Quran

- 12 Maret 2021, 16:30 WIB
Ilustrasi doa yang ada di ayat dalam Al Quran.
Ilustrasi doa yang ada di ayat dalam Al Quran. /Freepik

RINGTIMES BALI - Al Quran merupakan kumpulan wahyu Allah SWT yang difirmankan kepada Rasulullah SAW melalui malaikat jibril.

Surat dalam Al Quran berjumlah 114, di mana beberapa ayat di dalamnya, dapat dilantukan sebagai doa untuk memohon kepada Allah SWT.

Terdapat 10 doa yang tercantum di dalam ayat Al Quran, di antaranya:

Baca Juga: Selain Hapuskan Dosa, Simak 7 Manfaat Keutamaan Salat Dhuha yang Luar Biasa

1. Al Baqarah Ayat 201

وَمِنْهُم مَّن يَقُولُ رَبَّنَآ ءَاتِنَا فِى ٱلدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِى ٱلْءَاخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ ٱلنَّارِ

Artinya:

Dan di antara mereka ada orang yang berdoa: "Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka".

Doa ini dapat diucapkan untuk memohon keselamatan, rizki, ilmu yang bermanfaat, amal shalih, dan perkara lainnya. Doa ini tergolong sebagai doa yang paling lengkap dan sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW untuk dibaca.

Baca Juga: 6 Tanda Salat Umat Beriman Diterima Allah, Salah Satunya Selalu Berdzikir

2. Al Baqarah Ayat 250

وَلَمَّا بَرَزُوا۟ لِجَالُوتَ وَجُنُودِهِۦ قَالُوا۟ رَبَّنَآ أَفْرِغْ عَلَيْنَا صَبْرًا وَثَبِّتْ أَقْدَامَنَا وَٱنصُرْنَا عَلَى ٱلْقَوْمِ ٱلْكَٰفِرِينَ

Artinya:

Tatkala Jalut dan tentaranya telah nampak oleh mereka, merekapun (Thalut dan tentaranya) berdoa: "Ya Tuhan kami, tuangkanlah kesabaran atas diri kami, dan kokohkanlah pendirian kami dan tolonglah kami terhadap orang-orang kafir".

Ayat di atas adalah doa yang dibaca oleh Thalut dan tentaranya kepada Allah SWT. Di mana mereka memohon diberi kesabaran dan kekuatan untuk melawan musuh, yakni Jalut dan tentaranya.

Baca Juga: 3 Golongan Orang yang Ditolak Salatnya, Salah Satunya Istri Tidur Saat Suaminya Marah

3. Al Baqarah Ayat 127

وَإِذْ يَرْفَعُ إِبْرَٰهِۦمُ ٱلْقَوَاعِدَ مِنَ ٱلْبَيْتِ وَإِسْمَٰعِيلُ رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّآ ۖ إِنَّكَ أَنتَ ٱلسَّمِيعُ ٱلْعَلِيمُ

Artinya:

Dan (ingatlah), ketika Ibrahim meninggikan (membina) dasar-dasar Baitullah bersama Ismail (seraya berdoa): "Ya Tuhan kami terimalah daripada kami (amalan kami), sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui".

Doa tersebut dibaca oleh Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS, saat keduanya sedang meninggikan pondasi Ka’bah. Doa ini bermaksud memohon kepada Allah SWT agar menerima amal shalih yang sedang dikerjakan.

Baca Juga: 7 Perbuatan Wanita yang Dibenci Allah, Salah Satunya Mencukur Alis

4. Ali Imran Ayat 16

ٱلَّذِينَ يَقُولُونَ رَبَّنَآ إِنَّنَآ ءَامَنَّا فَٱغْفِرْ لَنَا ذُنُوبَنَا وَقِنَا عَذَابَ ٱلنَّارِ

Artinya:

(Yaitu) orang-orang yang berdoa: Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami telah beriman, maka ampunilah segala dosa kami dan peliharalah kami dari siksa neraka,"

Ayat di atas adalah doa yang memohon ampun dan lindungan dari siksa kepada Allah SWT.

Baca Juga: Kisah Orang yang Setiap Hari Berbuat Dosa tetapi Sangat Dicintai Allah SWT

5. Ali Imran Ayat 26

قُلِ ٱللَّهُمَّ مَٰلِكَ ٱلْمُلْكِ تُؤْتِى ٱلْمُلْكَ مَن تَشَآءُ وَتَنزِعُ ٱلْمُلْكَ مِمَّن تَشَآءُ وَتُعِزُّ مَن تَشَآءُ وَتُذِلُّ مَن تَشَآءُ ۖ بِيَدِكَ ٱلْخَيْرُ ۖ إِنَّكَ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ 

Artinya:

Katakanlah: "Wahai Tuhan Yang mempunyai kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan orang yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.

Allah SWT menunjukkan kepada Rasulullah SAW dan umatnya cara berdoa, yakni dengan mengagungkan-Nya.

Baca Juga: 3 Dosa Besar yang Langsung Dibalas di Dunia oleh Allah SWT, Hindari Sekarang

6. An Nisa Ayat 75

وَمَا لَكُمْ لَا تُقَٰتِلُونَ فِى سَبِيلِ ٱللَّهِ وَٱلْمُسْتَضْعَفِينَ مِنَ ٱلرِّجَالِ وَٱلنِّسَآءِ وَٱلْوِلْدَٰنِ ٱلَّذِينَ يَقُولُونَ رَبَّنَآ أَخْرِجْنَا مِنْ هَٰذِهِ ٱلْقَرْيَةِ ٱلظَّالِمِ أَهْلُهَا وَٱجْعَل لَّنَا مِن لَّدُنكَ وَلِيًّا وَٱجْعَل لَّنَا مِن لَّدُنكَ نَصِيرًا

Artinya:

Mengapa kamu tidak mau berperang di jalan Allah dan (membela) orang-orang yang lemah baik laki-laki, wanita-wanita maupun anak-anak yang semuanya berdoa: "Ya Tuhan kami, keluarkanlah kami dari negeri ini (Mekah) yang zalim penduduknya dan berilah kami pelindung dari sisi Engkau, dan berilah kami penolong dari sisi Engkau!".

Ayat ini adalah doa yang dilantunkan mereka yang merasa lemah dan terzalimi, yang lalu meminta perlindungan kepada Allah SWT.

Baca Juga: Lakukan 4 Amalan Ini Agar Rezeki Terus Mengalir

7. Al A’raf Ayat 23

قَالَا رَبَّنَا ظَلَمْنَآ أَنفُسَنَا وَإِن لَّمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُونَنَّ مِنَ ٱلْخَٰسِرِينَ

Artinya:

Keduanya berkata: "Ya Tuhan kami, kami telah menganiaya diri kami sendiri, dan jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya pastilah kami termasuk orang-orang yang merugi.

Ayat di atas adalah doa yang dilantunkan Nabi Adam AS dan Hawa, saat keduanya memohon ampun kepada Allah SWT dan agar taubatnya diterima.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Panjatkan 5 Permohonan Doa Ini dan Amalkan di Bulan Rajab 1442 H

8. Al Isra Ayat 24

وَٱخْفِضْ لَهُمَا جَنَاحَ ٱلذُّلِّ مِنَ ٱلرَّحْمَةِ وَقُل رَّبِّ ٱرْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِى صَغِيرًا

Artinya:

Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: "Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil".

Ayat di atas adalah doa untuk memohon keselamatan bagi kedua orang tua. Di mana doa ini wajib kita ucapkan sebagai anak yang berbakti kepada orang tuanya.

Baca Juga: 10 Waktu Doa Tak Tertolak, Salah Satunya Saat Hujan

9. Al Maidah Ayat 114

قَالَ عِيسَى ٱبْنُ مَرْيَمَ ٱللَّهُمَّ رَبَّنَآ أَنزِلْ عَلَيْنَا مَآئِدَةً مِّنَ ٱلسَّمَآءِ تَكُونُ لَنَا عِيدًا لِّأَوَّلِنَا وَءَاخِرِنَا وَءَايَةً مِّنكَ ۖ وَٱرْزُقْنَا وَأَنتَ خَيْرُ ٱلرَّٰزِقِينَ

Artinya:

Isa putera Maryam berdoa: "Ya Tuhan kami turunkanlah kiranya kepada kami suatu hidangan dari langit (yang hari turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami yaitu orang-orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau; beri rzekilah kami, dan Engkaulah pemberi rezeki Yang Paling Utama".

Ayat di atas adalah doa yang dilantukan Nabi Isa AS kepada Allah SWT untuk memohon diberikan rezeki.

Jarang disadari, ternyata banyak sekali ayat di dalam Al Quran yang bisa kita ucapkan sebagai doa kepada Allah SWT.

Di mana doa-doa tersebut pun adalah bentuk amalan yang dilakukan orang beriman terdahulu. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: tafsirweb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x