Selingkuh Keuangan! Catat, Ini Tanda Pasangan Berbohong Masalah uang

- 24 Desember 2020, 17:00 WIB
Selingkuh Keuangan!  Catat, Ini Tanda Pasangan Berbohong Masalah uang
Selingkuh Keuangan! Catat, Ini Tanda Pasangan Berbohong Masalah uang / Sumber: Pixabay/stevepb

RINGTIMES BALI - Kejujuran dalam pernikahan adalah hal yang penting. Dalam pernikahan hal itu sangat penting, kejujuran menyangkut dalam segala hal. Salah satunya adalah tidak berbohong masalah uang.

Transparan dalam hal keuangan dengan pasangan adalah sebuah kewajiban bagi Anda yang sudah menikah.  Nyatanya tidak semua pasangan berhasil melakukan hal tersebut. masih banyak yang masih suka berbohong masalah uang atau melakukan "selingkuh" secara keuangan terhadap pasangannya. 

Namun masih banyak yang tidak mengetahui bahwa pasangannya diam-diam sudah berbohong masalah uang. Sebagaimana dikutip RINGTIMES BALI dari kanal YouTube Cinta dan Anak Muda Terkini pada 24 Desember 2020,berikut tanda-tanda pasangan yang melakukan selingkuh keuangan. 

Baca Juga: Ngeri! Ini 4 Karma Mengerikan Bagi Peselingkuh, Jangan Coba-Coba 

1.Selalu Tertutup Setiap Ada Masalah Keuangan

Jika Anda tidak pernah bercerita mengenai gaji yang terlambat turun, tagihan kartu kredit dan hal lain mengenai keuangan, maka disimpulkan Anda belum transparan secara finansial. Mulai dari hal kecil, jika Anda masih menutupi masalah keuangan dari si dia, maka sama saja Anda berselingkuh darinya secara finansial. Cobalah terbuka seputar masalah keuangan kepada pasangan.

2. Sembunyikan Kebiasaan Buruk Mengatur Keuangan

Apabila sampai sekarang Anda masih suka menyembunyikan kebiasaan buruk masalah keuangan. Misalnya selalu menggunakan kartu kredit setiap belanja atau menyimpan uang kembalian untuk diri sendiri. Anda termasuk kategori orang yang mencurangi pasangan dalam urusan finansial. 

3.Diam-Diam Simpan Uang Saku

Sebenarnya masih banyak orang yang melakukan hal ini. Ketika Anda masih secara diam-diam menyimpan uang saku tanpa sepengetahuan pasangan, dapat dibilang Anda mencuranginya. Pasangan suami istri sudah seharusnya mengetahui segala hal satu sama lain termasuk urusan keuangan. 

Halaman:

Editor: I GA Putu Yuliani Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x